Sukabumi Update

Mau Dapat Cuan dari Twitter? Simak Dulu Syarat Ikut Ads Revenue Sharing

(Foto Ilustrasi) Ads Revenue Sharing Twitter memungkinkan penggunanya mendapatkan bayaran dari konten yang dibuat | Foto: Pixabay

SUKABUMIUPDATE.com - Ads Revenue Sharing menjadi program baru Twitter yang memungkinkan para penggunanya bisa mendapatkan bayaran dari konten yang mereka buat.

Ini tentu akan menjadi salah satu cara agar orang-orang tertarik menggunakan dan tetap bertahan di media sosial milik Elon Musk itu.

Lalu, bagaimana cara mendapatkan cuan dari program Ads Revenue Sharing Twitter ini dan apa saja caranya?

Dilansir dari TechCrunh via Tempo.co, bayaran tersebut akan berdasarkan dari pendapatan iklan yang diperoleh dari iklan yang ditayangkan di balasan cuitan atau postingan pengguna.

Baca Juga: Dinilai Mirip, Ini 6 Perbedaan Aplikasi Threads dengan Twitter

Meski begitu, besaran pembagian pendapatan iklan Twitter untuk setiap pengguna tidak berdasarkan banyaknya tayangan atau jumlah dilihat suatu unggahan.

Saat ini,Twitter sedang dalam proses peluncuran pendaftaran bagi pemilik akun yang ingin terlibat dalam program Ads Revenue Sharing.

Cara Mengikuti Program Ads Revenue Sharing Twitter

Dikutip dari laman resmi Twitter, berikut syarat untuk bagi hasil iklan kreator:

Baca Juga: Wow! Pengguna TikTok Indonesia Terbanyak Ke-2 di Dunia, Bisa Buat Ladang Cuan?

  • Berlangganan Twitter Biru atau Organisasi Terverifikasi.
  • Memiliki setidaknya 5 juta tayangan pada postingan milik pribadi dalam tiga bulan terakhir.
  • Lulus tinjauan manual untuk Standar Monetisasi Kreator.
  • Pemilik akun yang ingin mendapatkan pembayaran dari Twitter harus mengajukan permohonan untuk bergabung dalam program Creator Subscription dan Creator Ads Share. Caranya, pengguna mesti memilih opsi Monetization di pengaturan aplikasi.

Sumber: Tempo.co

Editor : Dede Imran

Tags :
BERITA TERKAIT