Sukabumi Update

Disnakertrans Sukabumi Minta Calon Pekerja Migran Manfaatkan Aplikasi SIAPkerja

Aplikasi SIAPkerja milik Kemenaker RI | Foto : Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Sukabumi meminta masyarakat yang ingin bekerja di luar negeri untuk memanfaatkan aplikasi SIAPkerja sebagai akses utama. 

Aplikasi SIAPkerja merupakan platform yang dikembangkan oleh Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Republik Indonesia untuk mempermudah masyarakat dalam mencari pekerjaan dan mengakses berbagai informasi terkait ketenagakerjaan.

Kabid Penempatan Tenaga Kerja Disnakertrans Kabupaten Sukabumi, Endang Sopyan, menjelaskan bahwa proses bekerja ke luar negeri telah diatur dalam Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2017 tentang Perlindungan Pekerja Migran Indonesia. Undang-undang tersebut mengatur skema penempatan tenaga kerja, termasuk Government to Government (G to G), Private to Private (P to P), Untuk Kepentingan Perusahaan Sendiri (UKPS), serta skema mandiri/profesional.

"Proses untuk bisa bekerja di luar negeri itu kan ada dasar Undang-Undang 18 Tahun 2017 tentang perlindungan pekerja migran, kemudian di sana ada skema prosesnya, mau menempuh jalur penempatannya dengan skema apa, ada jalur G to G (government to government), P to P (private to private), UKPS, kemudian ada skema mandiri/profesional, jadi memang penting unutk dikenali dulu skema masuknya akan seperti apa," ujar Endang kepada sukabumiupdate.com, Kamis (13/3/2025).

Baca Juga: Disnakertrans Sukabumi Imbau Masyarakat Tempuh Prosedur Resmi Jika Ingin Kerja ke Luar Negeri

Untuk mempermudah akses pencari kerja, pemerintah menghadirkan aplikasi SIAPkerja. Aplikasi ini menjadi wadah bagi masyarakat yang ingin mencari pekerjaan, baik di dalam maupun luar negeri.

"Untuk masyarakat yang memiliki keinginan bekerja di luar negeri, sebetulnya pemerintah menghadirkan aplikasi SIAPkerja. Kebutuhan para calon tenaga kerja ada di aplikasi ini, baik dia mau mencari pekerjaan di dalam negeri maupun di luar negeri, akses pertamanya pasti melalui aplikasi SiapKerja ini," tambahnya.

Endang juga mendorong masyarakat untuk langsung mengakses SIAPkerja melalui internet  siapkerja.kemnaker.go.id. Aplikasi ini akan memandu pengguna mulai dari pembuatan akun hingga tahap akhir pencarian pekerjaan.

"Bagi masyarakat yang terkendala dengan teknis aplikasi atau kurang memahami cara mengakses pekerjaan, kami, Disnakertrans Kabupaten Sukabumi, siap membantu melalui pelayanan online, selain itu asyarakat juga bisa datang langsung ke kantor kami untuk mendapatkan arahan lebih lanjut dengan pelayanan offline mulai dari pembuatan akun hingga melamar kerja akan kami arahkan tentunya, jadi kami sangat terbuka," tutupnya. (Adv)

Editor : Syamsul Hidayat

Tags :
BERITA TERKAIT