Sukabumi Update

Your Activity dan Security Checkup, Fitur Baru Instagram yang Dirilis Global

SUKABUMIUPDATE.com - Instagram mengumumkan rilis sejumlah fitur keamanan baru sceara global. Fitur yang dirilis diantaranya adalah ‘Your Activity’ dan ‘Security Checkup’.

Melansir techcrunch.com, Instagram memperkenalkan fitur ‘Your Activity’ yang memungkinkan pengguna melihat dan mengelola aktivitas di aplikasi.

Instagram mulai menguji fitur tersebut pada akhir 2021 lalu dan kini akan diluncurkan ke semua pengguna di seluruh dunia.

Fitur baru ini memungkinkan pengguna untuk menghapus konten dan interaksi mereka secara massal, termasuk postingan, story, komentar, like, reaction dan lainnya.

Pengguna juga dapat mengurutkan dan memfilter konten dan interaksi mereka berdasarkan tanggal dan mencari komentar dan like dari rentang tanggal tertentu.

Baca Juga :

Fitur ‘Your Activity’ juga dapat menemukan konten yang baru saja dihapus atau diarsipkan pengguna, riwayat pencarian, tautan yang dikunjungi dan waktu pengguna aplikasi.

Untuk menggunakan fitur baru tersebut, pengguna harus membuka profil lalu pilih menu di sudut kanan atas, kemudian pilih ‘Your Activity’.

photoSecurity Checkup. - (via techcrunch.com)

Fitur selanjutnya yang dirilis instagram adalah ‘Security Checkup’. Instagram mulai melakukan uji coba fitur ini pada musim panas musim lalu pada beberapa akun yang mengalami peretasan.

‘Security Checkup’ memandu pengguna untuk melakukan langkah-langkah mengamankan akun.

Pengguna dapat memeriksa aktivitas login serta memperbarui informasi pemulihan akun seperti nomor ponsel atau alamat email. 

Melansir slashgear.com, pengguna dapat merasakan fitur ini dengan masuk ke bagian pengaturan, lalu pilih ‘Security’ atau keamanan,kemudian pilih ‘Security Checkup’ 

Fitur ini akan memandu pengguna melalui empat pemeriksaan keamanan berbeda. Tujuannya adalah untuk meningkatkan keamanan akun pengguna. Pemeriksaan ini termasuk membuat kata sandi baru yang lebih kuat, memastikan email dan nomor yang digunakan benar, serta mengaktifkan fitur two factor authentication.

Editor : Aidil Fichri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI