Sukabumi Update

SEA Games 2023: Kun Bokator Tambah Tiga Emas untuk Indonesia

SEA Games 2023: Kun Bokator Tambah Tiga Emas untuk Indonesia. | (Sumber : kemenpora.go.id.)

SUKABUMIUPDATE.com - Kontingen Indonesia dari cabang olahraga Kun Bokator berhasil menambah emas di SEA Games 2023 Kamboja. Dengan raihan emas itu, Tim Kun Bokator menjadi penyumbang emas ke-19 bagi tim Merah Putih.

Pertandingan Kun Bukator digelar di Chory Changvar International Convention and Exhibition Center, Phnom Penh, pada Senin (8/5/2023). Selain raihan emas, Indonesia juga meraih satu perak dan satu perunggu di seni bela diri tradisional Kamboja tersebut.

Emas dari Kun Bator dipersembahkan oleh Muhammad Martin Ramadhan, Tedi Hidayat dan Sandiagi Putra. Mereka bertiga sukses meraih nilai terbaik dibanding empat negara yang ikut serta.

Baca Juga: 7 Ciri-Ciri Orang yang Bakal Sukses di Masa Depan, Kamu Termasuk?

Martin, Tedi dan Sandiagi turun di nomor Men’s Bare Hand Form Group dan berhasil mengumpulkan nilai 8.75. Sementara di urutan kedua ditempati wakil tuan rumah Kamboja dengan nilai 8.50.

Sementara Laos ada di peringkat ketiga dengan nilai 8.33. Emas kedua didapatkan dari Riana Oktavia, Riva Hojriah, dan Eni Tri Susilowati.

Ketiganya turun di nomor Women’s Bare Hand Form Group, dengan nilai 8.50. Sementara di posisi kedua ada Kamboja dengan nilai 8.33. Sedangkan posisi ketiga ada Filipina dengan nilai 7.75.

Baca Juga: 5 Tips Agar Pasangan Tetap Mencintaimu Meski Sudah Berhubungan Lama

Emas ketiga diraih oleh Gema Nur Arifin dan Yazid Hanifam Kirniawan, keduanya turun di nomor Men’s Dup Group Performance. Mereka berhasil mengumpulkan 8.67.

Urutan dua dan tiga ditempati Kamboja dan Laos dengan nilai 8.50 dan 8.25.

Lalu di nomor lain, Kun Bukator mendapat Perak dan Perunggu. Medali itu dipersembahkan oleh Yazid Hanifam Kurniawan pada nomor Men’s Phkak Form Single dan Deslya Anggraini, Martin Ramadhan, Sendiaga Putra di nomor Mixes 1 Female, 2 Male Group Performance.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Pekerjaan Sampingan yang Cocok Untuk Introvert

Atas keberhasilan itu, manajer tim Kun Bukator mengucap rasa syukur atas pencapaian dan prestasi atlet-atletnya.

“Hari ini sangat bersyukur atas raihan medali yang didapat. Ini prestasi yang luar biasa karena Kun Bokator ini baru ada di Indonesia dan kita mengirimkan atlet. Ini ada perjuangan seluruh atlet dan seluruh tim,” kata Mustafa. (jef), dikutip via laman resmi kemenpora.go.id

Baca Juga: Link Nonton Film Sewu Dino Full Movie, Film Horor Tentang Santet yang Mematikan

 

Editor : Ikbal Juliansyah

Tags :
BERITA TERKAIT