Sukabumi Update

Meski Masih Cedera, Marco Bezzecchi Tetap Ngotot Ikut Balapan MotoGP Mandalika

Marco Bezzecchi Tetap Ngotot Ikut Balapan MotoGP Mandalika Meskipun Masih Cedera, (Sumber : Instagram/@marcobez72).

SUKABUMIUPDATE.com - Marco Bezzecchi, pembalap Mooney VR46 Racing tetap berangkat ke Indonesia untuk mengikuti ajang MotoGP Mandalika pada 13-15 Oktober 2023. Meskipun masih cedera, ia tetap ngotot berangkat ke tanah air.

Sebagaimana yang diketahui jika Marco Bezzecchi baru saja menjalani operasi pada Minggu pekan lalu, akibat kecelakaan latihan di ranch milik Valentino Rossi. Murid Rossi tersebut diduga tidak ingin kehilangan kesempatan untuk meraih poin di MotoGP Mandalika.

Terlebih saat ini Marco Bezzecchi sedang tertinggal 54 poin dari Francesco Bagnaia sang pimpinan klasemen sementara. MotoGP Mandalika tentunya tak ingin Marco Bezzecchi lewatkan demi mendekati Bagnaia.

Baca Juga: 7 Cara Bicara yang Membuatmu Banyak Disukai Orang-orang, Yuk Lakukan

Marco Bezzecchi saat sukses menjalani operasi akibat cedera. | Instagram/@marcobez72Marco Bezzecchi saat sukses menjalani operasi akibat cedera. | Instagram/@marcobez72.

Ia mengaku sangat ingin mengalahkan rival-rivalnya, namun ia tetap harus dinyatakan laik berkendara dalam pemeriksaan kesehatan jelang MotoGP Mandalika yang dilakukan pada Kamis (12/10), dikutip via Suara.com.

Sementara itu, MotoGP Mandalika siap bergulir pada 13-15 Oktober dan akan menjadi rangkaian pertama dari triple header yang dijadwalkan berlangsung dalam tiga pekan ke depan.

Setelah Mandalika, para pembalap dan tim akan segera bertolak ke MotoGP Australia dan MotoGP Thailand. Ketiga balapan ini akan menjadi balapan-balapan krusial dalam perebutan gelar juara dunia musim 2023. 

Baca Juga: 10 Ciri-Ciri Orang yang Akan Sukses di Masa Depan, Kamu Termasuk?

Sumber: Suara.com (Antara)

 

Editor : Ikbal Juliansyah

Tags :
BERITA TERKAIT