Sukabumi Update

20 Medali Direbut Karateka SMP Doa Bangsa

SUKABUMIUPDATE.com – Umur boleh muda, namun prestasi SMP Doa Bangsa Kabupaten Lampung Tengah Provinsi Lampung luar biasa. Sekolah milik Yayasan Pembina Pendidikan Doa Bangsa (YPPDB) yang dibina oleh pengusaha asal Kabupaten Sukabumi, Ayep Zaki atau yang akrab di sapa Aa Zaki, baru baru ini tampil gemilang dalam perlombaan karate antar pelajar tingkat Provinsi Lampung.

Dalam kejuaraan karate tingkat provinsi yang diselenggarakan oleh SMAN 1 Kota Gajah kKabupaten Lampung tengah, tanggal 13 sampai 14 Oktober 2018 kemarin, SMP Doa Bangsa meraih 20 medali dari berbagai kategori perlombaan. 

Dari 20 medali yang direbut karetaka SMP Doa Bangsa ini, 11 diantara medali emas,satu medali perak, dan delapan medali perunggu.  Upacara penyerahan medali dari atlit karate SMP DOA BANGSA kepada pihak sekolah dilaksanakan secara simbolis hari ini, Senin (15/10/2018), saat upacara bendera.

Atlit karate SMP Doa Bangsa yang meraih emasFike Warayhan Putri,Salma Ummi Khaira,M.Fadhlan Dzikri.Yusuf A,ZebuaT ,M.Fiqri,Wahyu H,M.Zikirlah,Wildan Mujahid,M.Lutfi,Tio R. Peraih medali perak  Taufiqurahman S, sedangkan peraih perunggu Dhean D, Zaid MA, Siti N, Ralita Alma ,Mira M,Bimo G,Argi A, Wildan Miftahudin.

BACA JUGA: SMA Doa Bangsa Sukabumi Raih Juara 3 dan 4 Lomba Debat Konstitusi Dsparted 2018

“Saya apreasiasi setinggi-tingginya prestasi anak didin di Lampung Tengah, semoga menjadi penyemangat bagi siswa SMP Doa Bangsa lainnya,” jelas pembina YPPDB Ayep Zaki kepada sukabumiupdate.com.

Sementara Kepala SMP Doa Bangsa Lampung Tengah Saepudin S.Pd menjelaskan pembinaan olahraga karate itunjukkan sebagai bekal bagi para siswa untuk belajar bela negara sekaligus mengisi mata pelajaran yang menekankan pada charakter building. “Diharapkan para siswa benar benar bisa memahami nilai nilai luhur dan moral yang tinggi diatas kejujuran, keihklasan dan keamanahan.”

SMP Doa Bangsa baru berdiri tahun 2016 silam di Dusun VII,Way Kekah Rt 03/02, Kelurahan Terbanggi Besar Kecamatan Terbanggi Besar, kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI