Sukabumi Update

Latihan Blancpain GT Asia: Rio Haryanto - David Semakin Cepat

SUKABUMIUPDATE.com - Rio Haryanto dan David Tjiptobiantoro (T2 Motorsports) kembali melakukan latihan (paid practice) dengan mobil balap Ferrari 488 GT3 di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, Kamis sore, 4 April 2019. Latihan ini adalah persiapan tim untuk melakukan latihan bebas dan balapan seri perdana Blancpain GT World Challenge Asia 2019 yang akan dimulai pada 5-6-7 April 2019.

Ini adalah latihan kedua menjelang sesi latihan bebas (free practice) yang akan dilakukan pada Jumat 5 April 2019. Pada latihan hari Rabu, 3 April 2019, Rio Haryanto dan David Tjiptobiantoro mencatat waktu tercepat 2 menit 5,673 detik dan menyelesaikan 32 putaran. Rio - David terpaut 1,984 detik dari peraih waktu tercepat tim Craft-Bamboo Racing yang mengendarai Mercedes-AMG GT3 dengan waktu 2 menit 3,689 detik (36 putaran).

Di latihan hari ini, Rio - David mampu mempertajam waktunya menjadi 2 menit 4,808 detik dalam 37 putaran. Mobil tim T2 Motorsports terpaut 1,317 detik dari tim tercepat, Craft-Bamboo Racing, dengan catatan waktu 2 menit 3,491 detik.

"Masih adaptasi," kata Rio Haryanto kepada Tempo, Kamis, 4 April 2019.

Hari ketiga persiapan T2 Motorsports menuju Blancpain GT World Challenge Asia 2019 diisi dengan beragam kegiatan. Selain latihan, Rio dan David mengikuti tes tertulis dan foto profil yang diselenggarakan oleh SRO Motorsports Group.

Team Principal Irmawan Poedjoadi mengatakan bahwa T2 Motorsports juga telah menjalani serangkaian tes guna memenuhi standar mobil yang telah ditentukan oleh SRO Motorsports Group. "Setelah melewati semua tes dan prasyarat yang ada, T2 Motorsports sangat siap untuk bertanding di ajang balap yang akan berlangsung pada akhir pekan ini," kata Irmawan dalam siaran pers yang diterima Tempo, Kamis, 4 April 2019.

Ajang Blancpain GT World Challenge ini dapat disaksikan secara live melalui official YouTube channel GTWorld ataupun melalui siaran TV Fox Sports. T2 Motorsports akan berlaga pada hari sabtu ini pukul 16:15 dan hari minggu pukul 10:50 waktu setempat.

Tempo.co menjadi salah satu official media partner tim T2 Motorsports dan akan meyiarkan laporan langsung aksi Rio Haryanto dan David Tjiptobiantoro dari Sirkuit Internasional Sepang mulai Jumat hingga Minggu.

Sumber: Tempo

Editor : Ardi Yakub

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI