Sukabumi Update

Posisinya Digantikan Quartararo, Valentino Rossi Bakal Pensiun?

SUKABUMIUPDATE.com – MotoGP 2020 akan menjadi musim terakhir Valentino Rossi sebagai pembalap tim Pabrikan Yamaha. Melansir dari tempo.co, juara Dunia MotoGP sembilan kali itu telah membuat kesepakatan dengan Yahama bahwa pada pertengahan 2020 ia kan memutuskan apakah tetap menjadi pembalap aktif untuk tim saletit Yamaha atau memilih pensiun.

“Yamaha meminta saya di awal tahun untuk membuat keputusan tentang masa depan saya," kata juara dunia sembilan kali itu,” kata Rossi.

Pertengahan tahun ini disepakati menjadi batas waktu untuk menentukan keputusan karena Rossi ingin melihat seberapa jauh kecepatan ia mampu berkompetisi setelah menyelesaikan tujuh atau delapan balapan pada awal 2020.

"Jelas bahwa setelah perubahan teknis terakhir dan dengan kedatangan kepala kru baru saya, tujuan pertama saya adalah untu menjdi kompetitif tahun ini dan untuk melanjutkan karier saya sebagai pebalap MotoGP pada tahun 2021. Sebelum memutuskan hal itu, saya harus memiliki beberapa jawaban yang hanya bisa didapat dari trek dan balapan," tutur pembalap yang akan genap berusia 40 tahun pada 16 Februari ini.

Dikutip dari roadracingworld.com, apabila Rossi memutuskan untuk lanjut sebagai pembalap MotoGP pada 2020, Yamaha akan mendukung dengan menyediakan motor YZR-M1 khusus pabrik. Selain itu, mereka juga akan mendukung teknis penuh dari Yamaha Motor Co,Ltd.

Yamaha menambahkan, meski mungkin tidak ada tempat untuk Rossi di tim pabrik pada tahun 2021, Yamaha masih akan mendukung pembalap Italia itu jika dia memutuskan untuk pensiun. Tapi, dengan memperluas kolaborasi mereka di luar trek untuk peran duta besar dalam program pelatihan pengendara muda. Opsi lain, Rossi juga bisa bergabung dengan tim satelit.

Keputusan Yamaha mengumumkan pembalap muda Prancis, Fabio Quartararo, sebagai pengganti Valentino Rossi di MotoGP 2021 dibuat oleh bos tim, Lin Jarvis itu karena pertimbangan untuk masa depan. Pembalap berusia 20 tahun itu akan tetap bersama tim non-kerja Petronas Yamaha untuk satu musim lagi sebelum bergabung dengan dengan Maverick Vinales. Yahama akan memperpanjang kontrak pembalap Spanyol itu untuk musim depan.

 

Sumber : tempo.co

Editor : Muhammad Gumilang Gumilang

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI