SUKABUMIUPDATE.com - Juara dunia sembilan kali Valentino Rossi dan rekan satu timnya di Yamaha, Maverick Vinales, menyapa para penggemarnya di Indonesia di acara Meet and Greet yang digelar di Bandara International Hotel, Cengkareng, Selasa.
Mengutip dari tempo.co, Rossi dan Vinales didampingi oleh Managing Director Yamaha Factory Racing Lin Jarvis dan Presiden Direktur PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Minoru Morimoto.
"Saya tidak bisa tidur nyenyak semalam karena saya tidur di pesawat," kata Rossi. "Tapi saya senang bisa kembali ke sini."
Rossi dan Vinales pun menyapa puluhan penggemar yang menghadiri acara dengan undangan terbatas itu sekaligus peluncuran tim Yamaha Racing Indonesia.
"Aku tresno Indonesia," kata Rossi menuruti salah satu permintaan fan. Tresno dalam Bahasa Jawa berarti Cinta.
"Aku cinta Indonesia," timpal Maverick Vinales.
Pembalap asal Italia yang akan genap berusia 41 tahun bulan ini akan menjalani musim ke-15-nya sebagai pebalap tim Yamaha Factory Racing di kelas MotoGP sebelum digantikan oleh Fabio Quartararo yang akan menjadi rekan Vinales tahun depan.
Salah satu fan Rossi, Andika Maulana mengaku senang bisa bertemu dengan sang idola.
"Paling berkesan itu ketika Rossi juara dunia 2009.... Saya cuma berharap Rossi bisa lanjut lagi di 2021," kata Andika.
Rossi berharap bisa bangkit setelah terpuruk musim lalu di peringkat tujuh klasemen, terpaut 37 poin dari Vinales yang finis di peringkat tiga.
Sedangkan Vinales akan mencoba menjaga tren positif di akhir tahun lalu ketika menjalani musim keempatnya bersama Yamaha.
Sebelum seri perdana musim ini digelar di Qatar, 8 Maret, Rossi dan Vinales akan menjalani tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia pada 7 Februari. Satu hari sebelum itu tim Monster Energy Yamaha MotoGP juga akan meluncurkan tunggangan barunya untuk musim ini.
Sumber : tempo.co
Editor : Muhammad Gumilang Gumilang