Sukabumi Update

Preview Persija Vs Persib: Sesuatu Yang Tertunda

SUKABUMIUPDATE.com - Big match Persija kontra PERSIB akan tersaji di Stadion PTIK Jakarta, Sabtu 30 Juni 2018. Menurut jadwal, kick-off partai tunda pekan ke-6 Go-Jek Liga 1 2018 ini dimulai pukul 18.30 WIB.

Istilah laga tunda di partai ini dapat berarti luas. Tak cuma waktu pertandingan yang dilakukan PT Liga Indonesia Baru (LIB), melainkan juga penundaan kedatangan Maung Bandung ke ibu kota sejak lima tahun terakhir. Karena itu, ini akan menjadi momentum tepat bagi PERSIB untuk kembali mengaum di kandang Macan Kemayoran setelah lima tahun tak bermain di Jakarta.

Duel seru dan menarik menjadi jaminan laga ini. Sebab semua pemain bakal bertarung demi nama besar dan lambang klub di dada.

Pelatih PERSIB, Mario Gomez mengaku tak sabar untuk merasakan atmosfer panasnya laga ini. “Seperti di Italia, ada AC Milan versus Internazionale, Spanyol ada Real Madrid dan Barcelona, lalu di Argentina sendiri ada Boca Juniors lawan River Plate. Setiap big match akan memiliki suasana seperti itu, termasuk PERSIB dan Persija," kata Gomez.

Pelatih asal Argentina itu juga sempat mengatakan, timnya siap menampilkan permainan terbaik demi meraih poin sempurna. Bermain tandang dengan situasi apapun, kata Gomez, Maung Bandung tak akan gentar.  

“Kita tidak pernah takut terhadap siapapun. Kami akan menurunkan pemain terbaik yang siap untuk mencari kemenangan. Tidak melihat main di home atau away, target kita adalah tiga poin dalam setiap pertandingan,” tegasnya.

Kendati demikian, Ezechiel N’Douassel dan kawan-kawan harus tetap waspada dan fokus meladeni agresivitas tim asuhan Stefano Cugurra Teco. Apalagi, kapten tim, Supardi Nasir Bujang sudah dipastikan tak bisa memperkuat Maung Bandung lantaran hukuman larangan bermain yang diterimanya untuk laga pekan ke-6 ini.

Sedangkan di kubu tim tuan rumah, Riko Simanjuntak dan kawan-kawan tampak tak sabar untuk mengancam jala gawang PERSIB. Segala hal juga telah dipersiapkan skuat Macan Kemayoran. 

“Kita sudah dua kali latihan dan main lawan Persebaya. Semua berjalan bagus. Kami punya recovery cukup bagus. Latihan taktik kemarin juga bagus. Besok kita harus konsentrasi dan semangat dan bisa main bagus. Kita harus kerja keras untuk dapat tiga poin. Kalau menang, kita bisa naik di posisi ketiga. Yang penting semua dalam tim siap buat besok,” papar Teco. 

Nama penyerang tajam asal Kroasia, Marko Simic dan sang kapten Ismed Sofyan akan jadi dua penggawa andalan Macan Kemayoran. Keduanya siap mengobrak-abrik lini pertahanan PERSIB.

“Karena saya pikir pertandingan lawan PERSIB mungkin gengsinya agak berbeda dengan tim besar lainnya. Jadi, besok kita harus punya motivasi lebih untuk bisa mengalahkan PERSIB,” timpal Ismed.

Sumber: Persib.co.id

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI