Sukabumi Update

Persib Bandung Raih Kemenangan Vital atas PSIS Semarang di Si Jalak Harupat

SUKABUMIUPDATE.com -  Persib Bandung berhasil meraih kemenangan tipis nan vital atas sang tamu, PSIS Semarang dalam laga pekan pekan ke-27 Liga 1 2019.

Bermain di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu (6/11/2019) malam, Persib menang dengan skor 2-1 atas PSIS.

Persib unggul cepat 1-0 pada menit kesembilan usai sang striker andalan, Ezechiel N'Douassel masuk score sheet.

Meski demikian, PSIS menjadi lawan yang alot bagi Persib kali ini. Tim tamu berhasil menyamankan skor pada menit ke-53 lewat gol Bruno SIlva.

Beruntung, gol Febri Hariyadi pada menit ke-73 via titik putih memastikan raihan poin penuh bagi Persib Bandung pada laga kali ini.

Dengan kemenangan ini, Persib kini menempati peringkat kedelapan klasemen sementara Liga 1 2019 dengan torehan 37 poin dari 26 pertandingan.

Sementara itu, PSIS tertahan di peringkat ke-13 dengan raihan 28 poin dari 26 laga.

Jalannya Pertandingan

Di awal laga Persib langsung dikejutkan dengan sundulan penyerang PSIS pada menit ke-3. Namun bola masih mengarah ke atas mistar gawang I Made Wirawan.

Di menit ke-10 Ezechiel Ndouassel berhasil membuka keunggulan Persib dengan sepakan cantik ke ujung kiri gawang Joko Ribowo. Gol pertama Maung Bandung itu berasal dari umpan yang dilancarkan Ardi Idrus.

Tak berselang lama, penyerang yang akrab disapa Eze itu kembali mendapat umpan dari Omid Nazari, namun Eze tidak berhasil mengontrol bola sehingga tidak leluasa untuk melakukan eksekusi akhir.

Peluang yang cukup berbahaya kembali didapatkan skuad Maung Bandung di menit ke-19. Sundulan berbahaya Eze itu melenceng hanya berjarak beberapa jengkal dari tiang kiri gawang Laskar Mahesa Jenar.

Sedangkan PSIS hingga pertengahan babak pertama tidak banyak mendapat peluang pundi gol. Peluang berbahaya PSIS hanya didapat pada awal-awal laga babak pertama.

Persib memang terlihat cukup mengandalkan pemain sayap untuk melakukan penetrasi ke pertahanan PSIS. Terbukti, peluang-peluang yang didapat Persib berasal dari kaki Febri Haryadi atau Ardi Idrus. Mereka cukup agresif dalam mengantarkan bola menuju kaki Eze atau Kevin Van Kippersluis.

Laga sempat terhenti di menit ke-28 lantaran Kevin tersungkur di lapang hijau. Nasib Kevin di lapang tidak berlangsung lama, ia langsung digantikan oleh Esteban Vizcarra. Kevin diduga mengalami cidera hingga harus mengakhiri pertandingan lebih dahulu.

Berjalan ke akhir babak pertama, PSIS beberapa kali mencoba menekan pertahanan Persib. Namun penguasaan bola dari Laskar Mahesa Jenar itu selalu berhasil direbut pemain belakang Persib.

Pada menit ke-38, PSIS berhasil membahayakan gawang I Made. Supporter Persib sempat terkejut saat sundulan pemain PSIS hampir berbuah gol.

Laga pertama akhirnya berakhir, Persib berhasil unggul atas PSIS dengan skor 1-0.

Sumber: Suara.com

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI