Sukabumi Update

Siap-siap, Persib Bandung akan Perkenalkan Tim dan Jersey Besok

SUKABUMIUPDATE.com - Menyambut Liga 1 2020, Persib Bandung akan segera memperkenalkan seluruh skuatnya. Acara tersebut rencananya akan diselenggarakan di Harris Festival Citylink, Kota Bandung, besok, Selasa (25/2/2020).

Selain pengenalan seluruh pemain, dalam launching tersebut juga akan diperkenalkan jersey baru Persib. Maung Bandung telah menyiapkan tiga jersey untuk melakoni kompetisi musim 2020.

Melansir dari laman resmi klub, Persib di bawah arahan Robert Alberts mendaftarkan 26 pemain untuk musim ini. Maung Bandung fokus bersama 26 pemain meski regulasi Liga 1 2020 memperbolehkan setiap tim mendaftarkan 33 pemain.

Acara itu sendiri bisa disaksikan secara langsung melalui kanal Youtube Persib TV. Prosesi launching akan ditayangkan melalui live streaming mulai pukul 18.00 WIB.

Di sisi lain, Robert mengaku senang dengan perkembangan timnya. Pelatih asal Belanda itu mengaku puas dengan lini belakang Persib yang sudah semakin stabil jelang bergulirnya Liga 1 2020 pada 29 Februari mendatang.

Penilaian Robert terhadap lini belakang itu berkaca pada laga pramusim yang dijalani skuat Maung Bandung. Selain itu, kualitas bek yang dimiliki sejajar, sehingga ia tidak pusing dalam menentukan strategi alternatif.

''Saya rasa barisan pertahanan kami sudah stabil ketika bermain dengan empat bek sejajar atau tiga bek sekalipun. Tergantung kebutuhan dalam pertandingan. Saya tentunya senang melihat ini," ujar Robert.

Benteng kokoh Persib kini dihuni Victor Igbonefo, Fabio Beltrame, dan Nick Kuipers, disamping para pemain lokal dan pemain muda. Kini Persib bisa menerapkan strategi tiga bek sejajar atau dengan empat bek.

Sumber: Suara.com

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI