Sukabumi Update

Wara-wiri di Sukabumi, Mengenal Gunner Sprayer Blower PMI Unit Pembunuh Virus Corona

SUKABUMIUPDATE.com – Dua hari terakhir, sebagian warga Sukabumi baik kota dan Kabupaten takjub dengan aksi kendaraan khusus milik Palang Merah Indonesia (PMI) saat menyeprot disinfektan di sepanjang jalan. Sesuai namanya Gunner Sprayer Blower, truk berkelir putih ini ternyata sudah dilengkapi blower khusus yang mampu menyemprotan lebih baik uap cairan disinfektan dibandingkan menggunakan unit mobil penyemprot biasa seperti pemadam kebakaran.

Gunner Sprayer Blower PMI ini memang ditugaskan untuk “membunuh” virus termasuk corona yang berpotensi ada di badan jalan, trotoar dan tempat terbuka lainnya. Jika kemarin, Gunner Sprayer Blower PMI ini menyeprot jalan utama di Kota Sukabumi, hari ini Jumat (29/5/2020) beraksi di sepanjang jalan raya Sukabumi-Bogor, wilayah Kabupaten Sukabumi..

Kepala Markas PMI Jabar, Erlan Suherlan mengatakan, kegiatan ini dilakukan sesuai mandat yang diberikan Kasatgas Percepatan Penanggulangan COVID-19 Jawa Barat, Kombes Pol Ruhanda, untuk memutus mata rantai penyebaran virus mematikan itu. "Kami terfokus di Kota dan Kabupaten Sukabumi. Kemari di Kota Sukabumi sudah dilakukan, sekarang di Kabupaten Sukabumi," ujarnya kepada Sukabumiupdate.com, usai penyemprotan.

Erlan menuturkan, dalam kegiatan penyemprotan ini dilakukan mulai Kecamatan Cisaat hingga Kecamatan Parungkuda. Semua sarana atau bangunan yang berada di bahu jalan menjadi sasaran penyemprotan. "Sesuai scenario yang diajukan PMI Kabupaten Sukabumi, rutenya mulai dari Cisaat hingga Bojongkokosan, Parungkuda dan dilakukan bulak-balik sekitar 60 kilometer yang akan ditempuh, dan cairan disinfektan yang dikeluarkan 20 ribu liter," tandasnya.

BACA JUGA: PMI Kota Sukabumi Lalukan Rapid Test Untuk Relawan yang Bertugas Dilapangan

Di Kabupaten, aksi Gunner Sprayer Blower menyemport disinfektan dilepas langsung oleh Bupati Sukabumi, Marwan Hamami. Sementara sehari sebelum, Wali Kota Achmad Fahmi yang melepas rombongan penyemprotan di jalanan dan fasilitas umum di Kota Sukabumi.

Gunner Sprayer Blower PMI ini beraksi di jalan raya Sukabumi Bogor. (foto humas kabupaten Sukabumi)

Karena menarik perhatian, redaksi sukabumiupdate.com coba menelusir informasi terkait truk tangki yang dilengkapi teknologi water blower ini lebih jauh. Dikutip dari kompas.tv, ternyata kendaraan khusus ini sengaja disiapkan ketua umum PMI Jusuf Kalla untuk membantu Pemerintah Indonesia memerangi virus corona.

BACA JUGA: PMI kota Sukabumi Sterilisasi Stasiun dan Gerbong Kereta Sukabumi

Ada 40 armada gunner yang perakitannya dipercayakan pada industri nasional PT Cidas, di Kawasan Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat. Puluhan armada khusus ini akan disebar seluruh Indonesia melalui PMI cabang provinsi, mulai dari Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) dan kota-kota besar lainnya di Indonesia seperti di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatra, dan Sulawesi. 

Selain mobil gunner ini, kata JK, PMI juga memiliki 120 unit mobil tangki air, 230 unit mobil pick up dan 30 unit motor tiga roda yg dimodifikasi menjadi kendaraan penyemprotan disinfektan. Mantan Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 itu mengungkapkan bahwa segala upaya yang dilakukan itu merupakan langkah preventif PMI dalam memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19

 

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI