Sukabumi Update

Prakiraan Cuaca Sukabumi 21 Oktober, Simak Peringatan Dini BMKG

SUKABUMIUPDATE.com - BMKG atau Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika merilis informasi prakiraan cuaca untuk Sukabumi dan wilayah Jawa Barat lainnya, hari ini Kamis 21 Oktober 2021. Ada peringatan dini potensi hujan deras disertai angin kencang untuk Sukabumi, Bogor dan sekitarnya.

Mengutip akun medsos resmi BMKG Bandung dijelaskan untuk seluruh wilayah Jabar sebagai berikut;

- Pagi hari : Cerah berawan

- Siang dan Sore hari: Berpotensi hujan ringan hingga sedang di Kota Bogor, Kota Sukabumi, Kab Karawang, Kab Purwakarta, Kab Subang, Kab Bandung, Kota Bandung, Kota Cimahi, Kab Bandung Barat, Kab Sumedang, Kab Majalengka, Kab Indramayu, Kab Kuningan, Kab Ciamis, Kota Banjar, potensi hujan sedang hingga lebat di Kab Bogor, Kota Depok, Kota Bekasi dan Kab Sukabumi. 

- Malam hari:  Berpotensi hujan ringan hingga sedang di Kab dan Kota Bogor, Kota Depok, Kab dan Kota Bekasi, Kab Karawang, Kab Sukabumi, Kab Cianjur, Kab Purwakarta, Kab Subang, Kab Indramayu dan Kab Garut.

- Dini Hari: Berpotensi hujan ringan di Kab Pangandaran.

photoRumah keluarga Dadang di Gunungjati RT 07 RW 02 Desa cikahuripan rusak tertimpa pohon tumbang. - (Pusdalops BPBD Kabupaten Sukabumi)</span

Suhu udara wilayah Jawa Barat bagian Utara 22 - 34 derajat celcius, bagian Selatan 18 - 32 derajat Celcius. Kelembaban udara Jawa Barat bagian Utara 45 - 95 persen dan Jabar Selatan 50 - 95 persen. 

"Angin secara umum bertiup dari arah Timur Laut hingga Tenggara dengan kecepatan 05 - 35 km/jam," tulis prakirawan BMKG Stasiun Klimatologi Bogor.

BMKG juga mengeluarkan peringatan dini untuk hujan ekstrem hari ini. "Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang antara sore hingga malam hari di Kab dan Kota Bogor, Kota Depok, Kab dan Kota Bekasi, Kab Karawang, Kab Subang, Kab dan Kota Sukabumi, Kab Cianjur, Kab Purwakarta, Kab Bandung, Kota Bandung, Kota Cimahi, Kab Bandung Barat, Kab Sumedang, Kab Majalengka dan Kab Indramayu."

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI