Sukabumi Update

Prof. R. Eko Indrajit Jadi Pemateri SENTIMETER Nusa Putra University

SUKABUMIUPDATE.com - Nusa Putra University menyelenggarakan Seminar Nasional Teknologi Informasi, Mekatronika dan Ilmu Komputer (SENTIMETER) 2020 dengan tema Sustainability Development Goals 2030. 

Pemateri dari seminar ini adalah Prof. Richardus Eko Indrajit yang merupakan pakar informatika dan mantan ketua Aptikom (Asosiasi Pendidikan Tinggi Informatika dan Komputer).

photo(Screenshot) SENTIMETER Nusa Putra University. - (via Youtube/Nusa Putra University)

Di dalam seminar, Prof. Richardus Eko Indrajit memaparkan tentang Sustainability Development Goals yang memiliki 17 tujuan utama berkaitan dengan keberlangsungan hidup manusia di Bumi

17 tujuan utama dari SGB diantaranya adalah tidak ada kemiskinan, tidak ada kelaparan, kesehatan yang baik, kesetaraan gender, pendidikan berkualitas, air bersih, energi bersih, ekonomi yang baik, infrastruktur, kehidupan bermasyarakat berkelanjutan, produksi dan konsumsi yang baik, pencegahan perubahan iklim dan jaminan kehidupan di air dan udara.

Baca Juga :

Untuk ranah teknologinya sendiri SGD memiliki framework yang terdiri dari Internet of Things, AI, Machine Learning, Big Data, Blockchain, Robotic, 5G hingga 3D Printing. 

Prof. Richardus Eko Indrajit menjelaskan teknologi-teknologi tersebut sangat bisa digunakan untuk mencapai 17 tujuan utama dari SGD. Beliau pun memberikan sejumlah contoh penerapan teknologi pada setiap tujuan utama.

Di akhir penjelasannya, Prof. Richardus Eko Indrajit menyebutkan dari 17 tujuan utama 5 tujuan yang sangat membutuhkan peran teknologi untuk menghasilkan significant impact. Kelima tujuan tersebut berkaitan dengan bidang kesehatan, ekonomi, sosial, industri dan lingkungan hidup.

Editor : Aidil Fichri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI