Sukabumi Update

Sasagon, Camilan Sukabumi yang Hits Era 90an

SUKABUMIUPDATE.COM - Berbicara soal camilan, warga Kota dan Kabupaten Sukabumi, siapa yang tidak tahu sagon (sasagon). Camilan zaman dulu terbuat dari campuran bahan dasar kelapa, ubi jalar, dan gula pasir ini, begitu hits di era tahun 90-an.

Ketiga bahan tersebut di olah sedemikian rupa, kemudian dikeringkan hingga terbentuklah sagon. Dulu biasa dikemas dengan lintingan kertas yang dibuat kerucut, atau dalam plastik bening.

Berangkat dari hobi makan camilan baheula, termasuk salah satunya sagon, Elly Meliawati (47) warga Nangeleng, Kota Sukabumi ini, berinisiatif memproduksi sagon.

"Awalnya sih hanya doyan ngemil, dan teringat waktu zaman dulu ada makanan sagon yang dikemas dengan plastik saja, makanya saya inisiatif dengan rekan bisnis, untuk produksi sendiri serta kemasan yang berbeda," tutur Elly kepada sukabumiupdate.com, Jumat,(30/12).

Meskipun baru berjalan dua bulan, sagon buatan Elly laris manis. "Alhamdulillah hasil produksi kami sudah merambah ke Jakarta, Bogor dan Bandung, dan kini rasanya juga lebih variatif ada, cream dan cokelat," katanya.

Tidak hanya sagon, Elly juga memproduksi berbagai camilan seperti ranginang, rangining, sumpiah dengan empat rasa. Walau pun jenis camilan jadul, namun semua camilan produksi Elly dikemas secara modern.

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI