SUKABUMIUPDATE.com - Deklarasi kampanye damai pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi Pilkada 2018 di Jalan Sarasa, Kampung Selakaso, Kecamatan Cibeureum, Minggu (18/2/2018) membawa berkah bagi para pedagang asongan.
Salah satunya, Atang (35 tahun) warga Jalan Bhayangkara ini menjajakan minuman mineral kepada para peserta kampanye. Hanya dalam hitungan menit dagangannya ludes.
BACA JUGA:Â Deklarasi Kampanye Damai, Polres Sukabumi Kota Terjunkan Satu Kompi Untuk Satu Paslon
"Baru setengah jam ngider sudah satu dus setengah habis diborong pembeli," ujar Atang, kepada sukabumiudpate.com, sambil menjajakan dagangannya kepada para pengendara (peserta kampanye).
Atang mengaku, sudah mempersiapkan 10 dus untuk berjualan hari ini. Ia menjual air minum mineral dengan harga empat ribu per botolnya.
"Alhamdulillah lumayan. Biasanya cuma jualan mainan," tandasnya.
BACA JUGA:Â Ini Rute Deklarasi Kampanye Damai Pilkada Kota Sukabumi 2018
Senada dikatakan Agus Irawan (25 tahun) penjual es jeruk dan teh dingin sengaja ia datang dari Warungkiara, Kabupaten Sukabumi untuk berjualan. Apalagi cuaca sangat mendukung dengan dagangannya.
"Sengaja sudah mempersiapkan dari jauh hari untuk berjualan. Harga lima ribu rupiah," singkatnya.
Editor : Administrator