SUKABUMIUPDATE.com - Idul Fitri yang tinggal beberapa hari lagi tak membawa pengaruh terhadap lonjakan penumpang di loket-loket pemesanan tiket bus antar provinsi di terminal Tipe A KH Ahmad Sanusi Kota Sukabumi, Sabtu (9/6/2018).
BACA JUGA: Diawali Ramp Check, Dishub Kota Sukabumi Berangkatkan 18 Bus Mudik Gratis
Nampak petugas loket pun terlihat lesu menunggu para calon penumpang yang akan mudik ke tempat tujuannya.
Pengurus loket Perusahaan Otobus (PO) Kramat Jati, Wahyu Hidayat mengungkapkan penyebab sepinya penumpang salah satunya adanya program mudik gratis yang diadakan pemerintah dalam hal Dinas Perhubungan di sejumlah daerah.
"Keadaan ini berbeda jauh dari tahun sebelumnya, kalau tahun lalu mendekati lebaran sudah banyak yang memesan tiket bus," ungkapnya.
Sementara itu, Pengusaha Perusahaan Otobus (PO) menaikan tarif penumpang menjelang lebaran. Kenaikan terjadi hampir mencapai 100 persen.
Pengurus bus Rajawali, Dadang (54 tahun) mengungkapkan kenaikan tarif diberlakukan untuk penumpang ke Jawa Tengah dan Jawa Timur. Adapun kenaikan tarif ini dapat dilakukan sesuai dengan kebijakan masing-masing perusahaan.
"Masing-masing perusahaan mempunyai kebijakan sendiri dalam menaikkan tarif, mulai dari 100 persen bahkan lebih,"ungkapnya.
Editor : Andri Somantri