SUKABUMIUPDATE.com – Forum Komunikasi Doa Bangsa (FKDB) Bursa Tani, mensinergikan program kedaulatan pangan yang dianggap selaras dengan slogan Jabar Juara. Hal itu diapresiasi Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum.
Menurut Ketua Umum, Ayep Zaki program kedaulatan pangan di Jabar ini, adalah langkah yang sangat berani, menimbang pada data saat ini bahwa lahan pertanian di Jawa Barat, dari luas 1,86 juta hektar turun menjadi 1,69 juta hektar.
"Hal ini berbanding terbalik dengan kondisi pertumbuhan jumlah penduduk yang terus meningkat pada kisaran 1,89 persen, yang secara otomatis mempengaruhi konsumsi dan kebutuhan pangan secara langsung," ujarnya saat Ayep bersama rombongan, menghadap Wakil Gubernur Jawa Barat di Gedung Sate, Bandung, Rabu (19/12/2018).
BACA JUGA: FKDB Jabar Siap Realisasikan Program Kerja Pasangan Rindu Sebagai Gubernur Terpilih Jabar
Bahkan, Wakil Rois Syuriah PWNU Jawa Barat, Abun Bunyamin dan Ketua Himpunan Pengusaha Nahdliyin Asep Syaripudin, bersama Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum, kata Zaki bersama-sama menyamakan tekad mewujudkan “Jabar Juara Kedaulatan Pangan”.
"Hal tersebut dapat diraih dengan program peningkatkan produktifitas petani, yang akan dilakukan oleh Tim ahli FKDB dan Bursa Tani yang didukung oleh NU dan HPN, melalui demonstration plot atau demplot pertanian diberbagai Kabupaten di Jawa Barat," terangnya.
Semangat “Jabar Juara Kedaulatan Pangan” tambah Zaki harus benar-benar terwujud. Selama kegiatan demplot pertanian ini berjalan, pihanya bekerjasama dengan para petani dengan memanfaatkan regulasi yang ada, dan tanpa menggunakan dana bantuan baik dari APBN maupun APBD.
BACA JUGA: FKDB Bursa Tani dan KPM Berikan Kredit Tanpa Bunga ke Petani di Sukabumi
"Dengan segala sarana dan prasarana insfratruktur yang terus dibangun oleh pemerintah saat ini, dan dengan didorong oleh semangat Jabar Juara khususnya di bidang pangan, kami terus berupaya melakukan sinergi berbagai element, guna tercapainya kedaulatan pangan di Jabar khususnya dan Indonesia pada umumnya," pungkasnya.
Wakil gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum mengapresiasi dan memberi dukungan, bahkan akan segera membahas target serta program ketahanan dan kedaulatan pangan. "Ini memang masuk pada bidang pertanian, ditangani secara langsung dibawah koordinasi wakil gubernur Jawa Barat," singkatnya dalam sambutan.
Editor : Andri Somantri