Sukabumi Update

Banyak yang Tanya Kapan KA Pangrango Sukabumi Bogor Beroperasi Lagi? Ini Kata PT KAI

SUKABUMIUPDATE.com – Kereta Api (KA) Pangrango trayek Bogor – Sukabumi hingga kini masih belum beroperasi sebagai dampak dari pandemi covid-19. Pengentian sementara jadwal perjalanan angkutan massal warga Sukabumi menuju Bogor dan sebaliknya dianggap terlalu lama oleh para pengguna? Lalu apa jawaban PT Kereta Api Indonesia (KAI).

Berbeda dengan KA Siliwangi tujuan Sukabumi-Cianjur- Ciranjang yang sudah lebih dulu beroperasi kembali. KA Pangrango ternyata masih mengikuti ketentuan protokol kawasan Jadebotabek khususnya Bogor yang masih menerapkan status pembatasan sosial berskala besar (PSBB) dimasa pandemi covid-19. 

BACA JUGA: Mulai 1 April 2020, KA Sukabumi-Bogor dan Cianjur Disetop Sementara

Kereta api yang menjadi andalan warga Sukabumi dan Bogor ditengah kemacetan lalu lintas darat penghubung kedua wilayah ini, terhitung sejak 1 April 2020 silam berhenti beroperasi. PT KAI (Kereta Api Indonesia) mengentikan sementara perjalanan KA Pangrango mengikuti protokol kesehatan untuk menghindari penularan virus corona.

Saat itu tak hanya KA Pangrango yang libur dulu beroperasi karena covid-19, tapi juga KA Siliwangi (Sukabumi-Ciranjang) dan KA Lokal Merak (Rangkasbitung – Merak). Seiring waktu PT KAI kembali membuka perjalanan untuk KA Siliwangi, tentunya sesuai dengan status wilayah Sukabumi, Cianjur dan Ciranjang yang sudah tidak lagi memberlakukan PSBB.

BACA JUGA: Viral Video Rangkaian Kereta Menuju Sukabumi, KA Pangrango Beroperasi Kembali?

Kahumas PT KAI Daop 1, Eva Chairunisa menegaskan KA Pangrango masih belum beroperasi. “Sejauh ini masih dengan ketentuan yang sama. KA Pangrango belum dioperasikan kembali,” jelasnya kepada sukabumiupdate.com, Selasa (18/8/2020) melalui pesan singkat.

Ditanya kapan KA Pangrango akan kembali dioperasikan, Eva menjawab singkat bahwa ketentuan tersebut masih berlaku untuk bulan Agustus 2020 ini. “Segera kami sosialisasikan jika ada perubahan.”

Menurut Eva pengentikan sementara operasi KA Pangrango karena terkait pandemic covid-19. Masih ada sejumlah pembatasan terutama di Bogor yang saat ini tetap menerapkan PSBB transisi. “Saat ini load KRL di Bogor juga masih dalam pembatasan. Pergerakan masyarakat memang masih dibatasi untuk pencegahan covid 19,” pungkasnya.

 

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI