Sukabumi Update

Gempa Guncang Pesisir Sukabumi, Aktivitas Nelayan Ujung Genteng Tetap Normal

SUKABUMIUPDATE.com - Gempa berkekuatan 4,9 magnitudo yang mengguncang Sukabumi tak berdampak kepada aktivitas nelayan Ujung Genteng, Kecamatan Ciracap. Guncangan gempa yang terjadi Selasa (8/9/2020) pagi itu terasa kuat di daerah pesisir selatan Kabupaten Sukabumi.

Ketua Rukun Nelayan Ujung Genteng, Asep Jeka mengatakan, para nelayan tetap menjalankan aktivitas seperti biasa dan kondisi perairan Ujung Genteng normal.

BACA JUGA: Terasa Hingga Bandung, Gempa Pesisir Sukabumi Dipicu Aktivitas Sesar di Lempeng Eurasia

"Saat ini belum ada laporan dari dampak getaran gempa yang terjadi pagi tadi. Saat ini kondisi perairan laut Ujung Genteng normal, para nelayan tidak terganggu dengan adanya getaran gempa," kata Jeka. 

Sementara itu, Kasi Trantibum Kecamatan Ciracap, Tuba mengatakan, guncangan cukup besar dirasakan di wilayah Kecamatan Ciracap. Namun, hingga saat ini belum menerima adanya dampak yang diakibatkan getaran gempa tersebut.

BACA JUGA: Motor di Parkiran Bergoyang, Warga Kaget Gempa Landa Pesisir Ujung Genteng Sukabumi

"Alhamdulilah, sampai saat ini tidak ada laporan dampak getaran gempa dari desa-desa yang ada di wilayah Kecamatan Ciracap," terangnya.

 

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI