Sukabumi Update

Cabang Jampang Kulon Rayakan HUT ke-16 BPR Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Pimpinan dan karyawan Perumda Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Sukabumi Cabang Jampang Kulon, merayakan hari jadi atau HUT BPR Sukabumi yang ke 16, Senin (12/10/2020).

Sebagai bentuk syukur, pimpinan serta karyawan menggelar doa bersama dan sebuah tumpeng disajikan.  

BACA JUGA: Hut ke-15 Perumda BPR Sukabumi, Puluhan Anak di Nyalindung Ikut Sunatan Massal

Kepala BPR Sukabumi Cabang Jampang Kulon, Agus Saepatullah mengatakan, BPR Sukabumi selalu memiliki motivasi untuk meningkatkan pelayanan, baik ketika di kantor Cabang Jampang Kulon, kantor kas BPR maupun saat memberikan pelayanan secara langsung ke nasabah.

"Selamat hari jadi Perumda BPR Sukabumi ke-16, kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dan meningkatkan kepercayaan masyarakat menuju Perumda BPR Sukabumi lebih baik," ungkap Agus.

"Pelayanan yang kami berikan baik di kantor maupun saat kami jemput bola, sebagai acuan untuk evaluasi dalam pelayanan," jelasnya.

BACA JUGA: HUT BPR Sukabumi ke-15, Komitmen Pelayanan Terbaik dari Cabang Cisolok

Pandemi Covid-19, kata Agus tak menjadi penghalang bagi BPR Sukabumi memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah. Dalam hal ini, protokol kesehatan menjadi wajib terutama memakai masker.

"Selama ini kami di BPR Cabang Jampang Kulon berupaya membantu pemerintah dalam menyampaikan imbauan pencegahan Covid-19, sudah banyak masker yang dibagikan kemudian penyemprotan disinfektan pun rutin dilakukan. Selamat HUT BPR Sukabumi, semangat dalam pelayanan dimasa Pandemi Covid-19," terangnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI