Sukabumi Update

Jualan Produk di Tengah Pandemi, Pelaku UMKM Sukabumi Yuk Kuasai Pemasaran Digital

SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah Kota Sukabumi terus berupaya mendorong UMKM terus produktif kendati di tengah pandemi Covid-19. Salah satu upayanya yaitu mengajak pelaku UMKM menguasai pemasaran melalui digital.

Dalam acara workshop UMKM Kota Sukabumi menuju era digital, Wali kota Sukabumi Achmad Fahmi mengatakan pandemi belum bisa diprediksi kapan selesainya. Menurut Fahmi, keadaan ini harus disikapi menjadi peluang untuk meningkatkan kemampuan. 

BACA JUGA: Pelaku UMKM di Sukabumi Wajib Tahu! Ini Pentingnya Sertifikat Halal

Beralihnya penjualan produk UMKM ke berbasis digital merupakan salah satu jalan untuk mulai melaksanakan peningkatan kualitas produk supaya produk bisa beradaptasi dengan situasi terkini.

Fahmi mengatakan, ada tiga hal yang perlu dilakukan UMKM. Pertama melakukan reorientasi dalam artian fokus pada apa yang menjadi ciri khas produk sendiri.

Kedua Rehabilitasi, berkaca apa kelemahan dan apa yang harus dikuatkan. Misalnya masalah modal bisa diatasi dengan perbankan dan tingkatkan keunggulan serta mampu memotret produk agar memiliki penampilan menarik. Ketiga pengembangan yakni pemda mempermudah izin UMKM seperti PIRT yang diberikan secara gratis untuk 150 pelaku dan Laik higiene untuk 200 pelaku usaha.

"Kolaborasi dengan komunitas ABCGM, Jabar Juara dan pemda serta bank Mandiri mampu jadi kekuatan besar untuk pulihnya Sukabumi," kata Fahmi. 

BACA JUGA: UMKM Kota Sukabumi Diharapkan Tetap Produktif saat Pandemi

Acara workshop UMKM Kota Sukabumi menuju era digital ini diselenggarakan pendamping UMKM Juara Kota Sukabumi dan Pasarsukabumi.com. Hadir dalam kegiatan yang dilaksanakan di aula Bank Mandiri Sukabumi ini Vice President Bank Mandiri (Persero) Tbk Area Sukabumi Suhedi, pendamping UMKM Juara Kota Sukabumi Sri Puji Rahayu, dan Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perdagangan, dan Perindustrian Kota Sukabumi Ayi Jamiat. 

Koordinator pendamping UMKM Juara Kota Sukabumi yang juga pengelola Pasarsukabumi.com, Sri Puji Rahayu mengatakan, pelatihan ini dilakukan selama dua hari. Dalam workshop diberikan materi mengenai digitalisasi marketing dan branding product UMKM.

Selain itu, teknik dan tips memotret UMKM menggunakan smartphone sebagai media promosi berbasis e-learning. Materi lainnya terkait bagaimana UMKM membuat company profile untuk promosi kepada investor.

Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI