Sukabumi Update

Bermain di Hadapan Bobotoh Persib, Ciro Alves: Itu Sungguh Fantastis

SUKABUMIUPDATE.com - Bobotoh Persib (Suporter Persib Bandung) akhirnya bisa menonton langsung di stadion pertandingan tim kesayangan mereka Persib Bandung setelah beberapa tahun terakhir tidak bisa hadir di stadion akibat pandemi.

Pada pertandingan pembuka grup C Piala Presiden di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Minggu, 12 Juni lalu, Bobotoh begitu antusias untuk hadir.

Hal tersebut tentunya memberikan dampak positif bagi mental para pemain yang bertanding tak terkecuali dengan penyerang anyar Persib, Ciro Alves.

Baca Juga :

Pemain bernomor punggung 77 ini mengaku sangat kagum dengan antusiasme bobotoh yang hadir dalam mendukung tim kesayangannya.

“Wow! Saat itu sungguh fantastis. Saya tidak pernah merasakan atmosfer yang begitu luar biasa ini selama di Indonesia,” kata penyerang asal Brasil itu seperti dikutip dari laman resmi klub.

photoCiro Alves mengaku sangat kagum dengan antusiasme bobotoh yang hadir dalam mendukung tim Persib Bandung - (Instagram/@cirooficial)</span

Ciro Alves pun mengungkapkan rasa terimakasihnya untuk bobotoh atas dukungan kepada dirinya di laga pembuka. “Saya ucapkan terima kasih untuk bobotoh. Mereka menyuarakan nama saya dan itu membuat saya senang. Saya menaruh rasa hormat yang tinggi untuk bobotoh,” ungkapnya.

Ciro berharap bobotoh bisa kembali memberikan dukungan saat Pangeran Biru (julukan Persib) bentrok dengan Persebaya Surabaya di laga kedua Grup C Piala Presiden 2022, Jumat 17/6/2022 mendatang.

“Dukungan dan kehadiran bobotoh di stadion tentunya akan membuat kami bersemangat. Saya berharap bisa mempersembahkan kemenangan untuk mereka,” pungkasnya.

SUMBER: PERSIB.CO.ID

Editor : Dede Imran

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI