Sukabumi Update

Link Live Streaming Jepang vs Spanyol, Laga Penentuan ke 16 Besar Piala Dunia 2022

(Ilustrasi) Jepang vs Spanyol di Piala Dunia 2022 | Foto: Istimewa via alzazeera.com

SUKABUMIUPDATE.com - Laga Jepang vs Spanyol menjadi laga seru yang tidak boleh dilewatkan di grup E Piala Dunia 2022.

Laga ini akan digelar pada Jumat, 2 Desember 2022 di Khalifa International Stadium jam 02:00 WIB.
Pertandingan terakhir di grup E ini merupakan partai hidup mati untuk kedua tim. Keduannya wajib meraih kemenangan demi satu tiket ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Saat ini kedua tim berada di peringkat satu dan dua klasemen sementara grup E dan hanya memiliki selisih satu poin saja.

Baca Juga: Jadwal Piala Dunia 2022 Hari Ini: Laga Seru Grup E Kosta Rika vs Jerman dan Jepang vs Spanyol

Tim Samurai Biru (julukan Timnas Jepang) yang sempat membuat kejutan dengan meraih kemenangan 2-1 atas Jerman matchday pertama, malah harus bertekuk lutut saat menghadapi Kosta Rika di laga kedua.

Melawan Kosta Rika, Jepang justru kalah 0-1 lewat gol tunggal Keysher Fuller pada menit ke-81. Hal itu menyebabkan anak asuh Hajime Moriyasu wajib meraih poin penuh saat melawan Spanyol nanti.

Sementara di kubu Spanyol, skor imbang 1-1 melawan Jerman pada matchday kedua menjadikan mereka gagal mengunci satu tiket ke 16 besar. Hasil itu pun membuat Jerman masih berpeluang lolos meski saat ini mereka berada di dasar klasemen.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022: Menang Tapi Gugur, Ini 5 Fakta Menarik Usai Meksiko Hajar Arab Saudi 2-1

Jepang tidak bisa dipandang sebelah mata. Hasil 2-1 melawan Jerman jadi pembuktian bahwa Jepang bisa jadi pembunuh raksasa di Piala Dunia 2022.

Namun, di atas kertas, Spanyol tentu jauh lebih unggul dibanding Jepang. Namun yang harus diingat pada pertemuan kedua tim Maret 2001, Spanyol hanya menang tipis 1-0 dari Jepang.

Artinya tim Samurai Biru bukan tim yang mudah untuk ditaklukan oleh La Furia Roja.

Prakiraan susunan pemain Jepang vs Spanyol:

Jepang: Shuichi Gonda; Yuto Nagatomo, Maya Yoshida, Ko Itakura, Miki Yamane; Wataru Endo, Hidemasa Morita; Takefusa Kubo, Daichi Kamada, Junya Ito; Ayase Ueda.

Baca Juga: Trofi World Cup 3 Meter di Kadudampit Sukabumi, Kreasi Warga Meriahkan Piala Dunia

Pelatih: Hajime Moriyasu (Jepang).

Spanyol: Unai Simon; Jordi Alba, Aymeric Laporte, Rodri, Dani Carvajal; Pedri, Sergio Busquets, Gavi; Dani Olmo, Alvaro Morata, Ferran Torres.

Pelatih: Luis Enrique (Spanyol).

Laga Jepang vs Spanyol bisa kamu saksikan secara live streaming melalui vidio di link berikut.

Editor : Dede Imran

Tags :
BERITA TERKAIT