Sukabumi Update

Liga 1 Persib Bandung vs Bhayangkara FC, Senin (16/1/2023) Resmi Ditunda!

Persib Bandung vs Bhayangkara FC Ditunda. | (Sumber : Persib.co.id).

SUKABUMIUPDATE.com - Laga Persib Bandung vs Bhayangkara FC yang sejatinya bakal digelar hari ini Senin (16/1/2023) dinyatakan ditunda. Penundaan Liga 1 pekan ke-18 itu dikarenakan masalah perizinan yang belum keluar.

Melansir dari Tempo.co, PT Liga Indonesia Baru (LIB), operator Liga 1, sudah secara resmi menunda pertandingan ini. Mereka sudah menyurati kedua tim dan menyatakan pertandingan nomor 157 ini akan dijadwalkan kembali.

Penundaan pertandingan Persib vs Bhayangkara FC ini karena alasan ketersediaan stadion. Seperti diketahui Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dan Stadion Si Jalak Harupat tidak bisa dipakai hingga Piala Dunia U-20 selesai.

Baca Juga: Pemotor Tewas Setelah Tabrak Truk Tronton di Cibitung Sukabumi

Persib Bandung kemudian memakai ke Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, sebagai markas untuk putaran kedua. Namun, untuk laga pekan ke-18 ini izin dari pihak kepolisian tak turun.

Pada pekan ke-19, 20 Januari 202, Persib Bandung dijadwalkan menyambangi markas Madura United. Tim Maung Bandung kini ada di posisi kelima dengan nilai 33 dari 17 laga.

Klok Sudah Gabung Lagi

Sementara itu, para pemain Persib Bandung yang membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 sudah kembali bergabung dalam latihan, termasuk Marc Klok.

Klok mengaku dalam kondisi bugar setelah tampil dalam enam pertandingan Timnas Indonesia. Ia sudah mengikuti latihan pada Jumat lalu, 13 Januari 2023. Selain Klok, Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya pun telah kembali bersama skuad Pangeran Biru.

Baca Juga: Profil Jennie BLACKPINK yang Sedang Berulang Tahun dari Awal Karir Hingga Asmara

"Saya sehat dan sangat fit. (Di Piala AFF 2022) saya banyak main, tiga minggu main di enam pertandingan. Jadi, saya main terus, sedikit capek, tapi kondisi saya sangat bagus," kata Klok setelah menjalani latihan, seperti dikutip laman Persib.

Klok mengaku sudah siap memberikan kontribusi kepada skuad Pangeran Biru. "Kita fokus untuk Persib lagi. Hampir dua bulan, tapi saya sangat senang, tim perform bagus sekali, posisinya juga sangat baik dan menang luar biasa lawan Persija. Saya senang bisa kembali, berkontribusi lagi untuk tim dan bobotoh dan saya lihat laga di depan dan putaran kedua," kata dia.

Sumber: Tempo.co

Editor : Ikbal Juliansyah

Tags :
BERITA TERKAIT