Sukabumi Update

Resmi Jadi WNI, Shayne Pattynama Ingin Bermain dengan Timnas Indonesia di Piala Dunia

Shayne Pattynama resmi jadi WNI. | (Sumber : Twitter/@PSSI).

SUKABUMIUPDATE.com - Shayne Pattynama akhirnya telah resmi menjalani sumpah sebagai warga negara Indonesia pada Selasa 24 Januari 2023 kemarin di Gedung Kantor Wilayah Kemenkumham, Jakarta.

Didampingi oleh Mochamad Iriawan sebagai Ketua Umum PSSI, Shayne Pattynama menambah bakal jadi opsi tambahan di skuat Timnas Indonesia dibawah asuhan Shin Tae-yong.

Bahkan, setelah resmi jadi WNI Shayne Pattynama mengungkapkan keinginannya untuk lolos ke Piala Dunia dan menjadi yang terbaik di Asia bersama Timnas Indonesia.

Baca Juga: Kenali 6 Bahasa Tubuh Wanita, Tanda-Tanda Dia Jatuh Cinta Padamu

"Saya ingin bermain untuk Timnas Indonesia, karena itu akan jadi penghormatan terbesar buat saya," kata Shayne Pattynama usai menjalani sumpah, seperti dikutip dari Suara.com.

"Saya adalah seorang pemimpi, jadi impian saya bersama Timnas Indonesia adalah bermain di Piala Dunia, 100 persen. Saya ingin membawa Indonesia jadi salah satu tim terbaik di Asia," jelasnya.

Meski sudah sah menjadi WNI, Shayne Pattynama belum bisa memperkuat Timnas Indonesia. Perpindahan dari Federasi Sepak Bola Belanda ke PSSI harus dilakukan.

Baca Juga: Raffi Ahmad Sedang Membuka Lowongan Kerja, Berminat Daftar? Simak Klasifikasinya

Syaratnya pemain 24 tahun itu harus memiliki KTP dan Paspor. Rencananya, dokumen resmi itu baru diurus, Rabu (25/1/2023).

"Jadi saya punya impian besar dan saya yakin kita bisa melakukan hal itu," pungkas pemain Viking FK tersebut.

Sebelum Shayne sudah ada dua nama yang resmi menjadi WNI. Dia adalah Jordi Amat dan Sandy Walsh. Naturalisasi ketiga pemain tersebut merupakan permintaan langsung Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong.

Sumber: Suara.com

Editor : Ikbal Juliansyah

Tags :
BERITA TERKAIT