SUKABUMIUPDATE.com - PSM Makassar akan menjalani duel klasik melawan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik hari ini Jumat (24/2/2023) mulai pukul 15. 00 WIB. Laga ini bisa disaksikan lewat stasiun televisi maupun layanan link live streaming yang disediakan.
Pertandingan Persebaya Surabaya vs PSM Makassar diprediksi bakal berjalan seru dan menarik. Pasalnya, Juku Eja sebagai tamu akan berusaha semaksimal mungkin meraih 3 poin demi mempertahankan puncak klasemen Liga 1.
Meskipun PSM Makassar di lima laga terakhir tampil sangat perkasa dengan menyapu bersih 15 poin. Akan tetapi Juku Eja memiliki catatan minor ketika bertandang melawan Persebaya Surabaya.
Baca Juga: 7 Mitos Bunga Wijaya Kusuma, Datangkan Jodoh Hingga Kesayangan Nyi Roro Kidul
"Terkait pertandingan besok menurut catatan sejarah statistik sebelumnya PSM Makassar tidak pernah menang di kandang Persebaya dan saya prediksikan pertandingan besok akan menjadi pertandingan sulit bagi kita." ujar Tavares saat Pre Match Press Conference, pekan ke-26, sebagaimana dikutip laman resmi psmmakassar.co.id.
Berbeda dengan Persebaya, tim bajul ijo pada pekan lalu baru saja mengalami kekalahan memalukan. Tim asuhan Aji Santoso itu dihajar habis Bali United dengan skor 4-0.
Prediksi Susunan Pemain Kedua Tim
Pelatih: Aji Santoso
Persebaya Surabaya (4-3-3):
Andhika Ramadhani; Alta Ballah, Leo Lelis, Rizky Ridho; M. Hidayat, Alwi Slamat, Ze Valente; Supriadi, Ahmad Nufiandani, Michael Rumere.
Baca Juga: Sopir Angkot Ancam Demo, Soal Mangkraknya Jembatan Pamuruyan Sukabumi
Pelatih: Bernardo Tavares
PSM Makassar (3-5-2):
Reza Pratama; Agung Mannan, Erwin Gutawa, Yuran Fernandes; Yance Sayuri, Akbar Tanjung, Kenzo Mambu, Muhammad Arfan, Yakob Sayuri; Ramadhan Sananta, Wiljan Pluim.
Baca Juga: Singgung Kasus Debt Collector, Kapolres Bakal Sikat Premanisme di Sukabumi
Link Live Streaming Persebaya Surabaya vs PSM Makassar
Bagi kamu yang ingin menonton pertandingan sore ini antara kesebelasan Persebaya Surabaya vs PSM Makassar, berikut ini link live streaming Persebaya Surabaya vs PSM Makassar.
Link nonton: https://www.vidio.com/live/9785-bri-liga-1
Demikian informasi mengenai link nonton Persebaya Surabaya vs PSM Makassar yang akan digelar pada Jumat (24/2/2023) sore pukul 15.00 WIB di di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik.
Editor : Ikbal Juliansyah