Sukabumi Update

Bermain dengan 10 Orang, Persib Bandung Ditundukan Barito Putera 2-1

Persib Bandung harus mengakui ketangguhan Barito Putera usai ditundukan dengan skor 2-1 | Foto: Instagram/persib

SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung gagal meraih tiga poin setelah tumbang di markas Barito Putera 2-1 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Demang Lehman, Kalimantan Selatan pada Semen, (27/2/2023).

Persib Bandung sebenarnya mampu lebih dulu unggul lewat gol David da Silva di menit ke-20. Namun, Barito Putera mampu membalikan keadaan dengan mencetak dua gol lewat renan Alves di menit ke-65 dan Gustavo Tocantins menit ke-79.

Pada laga kali ini, Maung Bandung juga harus bermain dengan sepuluh orang usai Teja Paku Alam diusir wasit pada menit ke-44.

Hasil tersebut membuat Persib Bandung gagal memangkas jarak dengan PSM Makassar yang semakin kokoh di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan mengumpulkan 56 poin.

Baca Juga: Jadwal Lengkap 9 Laga Sisa PSM Makassar di Liga 1, Misi Berat Jaga Puncak Klasemen

Anak asuh Luis Milla kini tertahan di posisi dua klasemen dengan torehan 52 poin. Selain itu mereka juga rawan disalip Persija Jakarta yang tepat berada di bawahnya dengan torehan 51 poin.

Sementara Barito putera dengan tambahan tiga poin menjadikan mereka sukses memangkas jarak menjadi hanya tiga poin dengan PSS Sleman di posisi 15 klasemen yang telah mengumpulkan 28 poin.

Barito memang tengah membutuhkan banyak poin untuk bisa keluar dari zona degradasi Liga 1 musim 2022/23.

Sedangkan hasil ini secara tidak langsung membuat PSM Makassar diuntungkan. Pasalnya peluang mereka untuk bisa keluar sebagai juara Liga 1 semakin terbuka lebar.

Baca Juga: Persib dan Persija Gagal Raih 3 Angka di Pekan ke-27, PSM Makassar Full Senyum

Apa lagi di laga selanjutnya Persib Bandung dan Persija Jakarta akan saling berhadapan pada pertandingan pekan ke-28 yang akan digelar pada Sabtu, (4/3/2023).

Editor : Dede Imran

Tags :
BERITA TERKAIT