Sukabumi Update

Dapat 5 Kartu Kuning Dalam Satu Pertandingan, Persib Bandung Didenda Rp 50 Juta

Persib Bandung kembali mendapat sanksi dari Komdis PSSI, kali ini Maung Bandung didenda sebesar Rp 50 Juta | Foto: Instagram/@persib

SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung kembali menerima hukuman dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI berupa denda.
Pangeran Biru (julukan Persib) dijatuhi denda sebesar Rp. 50 Juta akibat klub kebanggaan Jawa Barat itu menerima lima kartu kuning dalam satu pertandingan.

Pertandingan yang dimaksud saat Persib Bandung menjamu Persik Kediri di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Rabu 8 Maret 2023 lalu.

Di laga tersebut lima pemain Maung Bandung mendapat kartu kuning dari wasit. Kelima pemain tersebut yaitu Nick Kuipers, Beckham Putra, David da Silva, Daisuke Sato, dan Rachmat Irianto.

Pertandingan sendiri berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Persik Kediri.

Baca Juga: Bos Persib Bandung Umuh Muchtar Dirawat di Rumah Sakit, Sang Cucu Ungkap Kondisinya

“Jenis Pelanggaran: dalam 1 pertandingan mendapatkan 5 kartu kuning. Hukuman: sanksi denda Rp50.000.000”, tulis keterangan dalam laman resmi PSSI yang dikutip Kamis, (16/3/2023).

Selain Persib Bandung, Komdis PSSI juga memberikan sanksi kepada official tim Persikabo 1973 yakni Budi Setiawan yang dinilai telah menunjukkan gestur jari tengah kepada tim lawan saat laga Persikabo melawan Bali United pada 3 Maret 2023. Ia disanksi denda sebesar Rp. 25 Juta.

Kemudian ada pemain Bhayangkara FC, Nurhidayat yang mendapat sanksi larangan bermain di dua pertandingan serta denda Rp. 10 Juta.

Baca Juga: PSM Makassar Bisa Kunci Gelar Juara Pekan Ini, Simak Hitung-hitungannya

Nurhidayat dinilai telah melakukan tekel keras kepada pemain lawan (serious foul play) serta mendapatkan kartu merah langsung pada pertandingan PSS Sleman vs Bhayangkara FC 6 Maret 2023 lalu.

Itulah hail sidang Komdis PSSI tanggal 14 Maret 2023.

Editor : Dede Imran

Tags :
BERITA TERKAIT