Sukabumi Update

Bali United vs PSIS Semarang: Rekor Pertemuan, Susunan Pemain dan Prediksi Skor

Bali United vs PSIS Semarang: Rekor Pertemuan, Susunan Pemain dan Prediksi Skor. | (Sumber : Instagram/@baliunitedfc/@psisfcofficial.)

SUKABUMIUPDATE.com - Bali United vs PSIS Semarang akan memainkan laga pamungkas Liga 1 pekan ke-34 pada Rabu (12/4/2023). Pertandingan ini bakal berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, mulai pukul 20.30 WIB.

Bali United kini berada di 5 besar klasemen Liga 1 dengan koleksi 51 poin dari total 33 laga dimainkan, 15 kemenangan, 6 imbang dan 12 kekalahan.

Di pertandingan kali ini Serdadu Tridatu wajib menang jika ingin mengamankan 5 besar.

Pasalnya, Madura United dan Persebaya Surabaya menguntit tepat di bawahnya dengan perbedaan poin yang dekat.

Baca Juga: 5 Fakta Ratu Jelita, Pedangdut Asal Sukabumi yang Punya Suara Merdu

Sementara PSIS Semarang ada di posisi ke 13 dengan torehan 41 poin dari 33 laga dimainkan, 12 kemenangan, 5 imbang dan 16 kali kekalahan.

Menatap laga ini kedua tim memiliki hasil berbeda di pertandingan terakhirnya. Bali United kalah dua kali di dua pertandingan terakhirnya.

Sedangkan, PSIS Semarang sedang dalam tren positif, mereka berhasil meraih 6 poin di dua laga terakhirnya.

Baca Juga: Hukuman dan Azab Bagi Orang-Orang yang Sengaja Meninggalkan Puasa Ramadan

Meski demikian, merujuk performa sepanjang musim, Bali United tampil lebih konsisten. Sang juara bertahan unggul dalam perolehan posisi di klasemen dibanding PSIS Semarang.

Tim asuhan Stefano Cugurra menduduki peringkat lima dengan 51 poin. Sedangkan PSIS Semarang untuk sementara menduduki urutan 13 dengan koleksi 41 poin dari 33 pertandingan.

Dari segi rekor pertemuan pun, Bali United lebih unggul. Mereka menang tiga kali dari lima pertemuan terakhir, sementara PSIS cuma sekali dan sisanya seri.

Rekor Pertemuan Bali United vs PSIS Semarang

PSIS 0-3 Bali United: 22/12/2022
PSIS 0-1 Bali United: 20/02/2022
Bali United 0-0 PSIS: 31/10/2021
PSIS 1-0 Bali United: 15/11/2019
Bali United 1-0 PSIS: 22/06/2019

Baca Juga: Tutup Musim Liga 1 Hadapi PSIS Semarang, Spaso Ingin Bali United Raih Kemenangan

5 Pertandingan Terakhir Bali United

Bhayangkara FC 3-1 Bali United: 11/03/2023
Bali United 1-1 Bhayangkara FC: 16/03/2023
Arema FC 1-3 Bali United: 27/03/2023
Borneo FC 5-1 Bali United: 03/04/2023
PSS 2-0 Bali United: 07/04/2023

5 Pertandingan Terakhir PSIS Semarang

Persija 1-0 PSIS: 16/03/2023
Barito Putera 3-0 PSIS: 26/03/2023
PSIS 1-2 Persebaya: 29/03/2023
PSIS 5-2 PSS: 02/04/2023
PSIS 4-0 PSM: 06/04/2023

Baca Juga: 7 Amalan di 10 Terakhir Bulan Ramadan yang Dianjurkan Bagi Umat Muslim

Prakiraan Susunan Pemain Bali United vs PSIS Semarang

Bali United (4-3-3):

M. Ridho; Ricky Fajrin, Haudi Abdillah, Kadek Arel, Ardi Idrus; Sidik Saimima, Brwa Nouri, Ramdani Lestaluhu; Irfan Jaya, Privat Mbarga, Ilija Spasojevic.

Pelatih: Stefano Cugurra

PSIS Semarang (4-3-3):

Adi Satryo; Taufik Hidayat, Alfeandra Dewangga, Bayu Fiqri, Fredyan Wahyu; Delvin Rumbino, Ridho Syuhada, Septian David; Taisei Marukawa, Wawan Febrianto, Hari Nur.

Pelatih: Gilbert Agius

Prediksi Skor Akhir: Bali United 1-1 PSIS Semarang

Sumber: Suara.com

Editor : Ikbal Juliansyah

Tags :
BERITA TERKAIT