Sukabumi Update

Persib Terus Ingatkan Bobotoh Soal Larangan Awayday Kontra Persebaya

Persib Terus Ingatkan Bobotoh Soal Larangan Awayday Kontra Persebaya. | (Sumber : Persib.co.id)

SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung akan melanjutkan kembali perjuangannya di Liga 1 2023/2024 melawan Persebaya Surabaya. Laga tersebut bakal di gelar di Stadion Gelora Bung Tomo, pada Sabtu 7 Oktober 2023.

Seperti di laga-laga away sebelumnya, Persib meminta kepada para Bobotoh untuk tidak datang ke Stadion Gelora Bung Tomo. Permintaan sekaligus himbauan itu itu disampaikan langsung oleh Vice President Operationals PT PERSIB Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat.

Menurutnya, imbauan itu bukan karena Persib tidak mau didukung langsung di Stadion, melainkan terkait regulasi larangan suporter tamu yang datang menyaksikan laga tandang dari operator Liga 1.

"Tanpa bosan, kami mengingatkan soal regulasi larangan awayday ini. Makanya, kita hanya bisa berharap dukungan berupa Do'a dari rumah atau tempat nonton bareng saja. Tak perlu datang langsung ke Stadion Gelora Bung Tomo," kata Andang, dikutip via persib.co.id.

Baca Juga: 11 Ciri Orang yang Pura-Pura Baik Padahal Aslinya Tidak Suka dengan Kita

Andang menambahkan, Persib dan pendukungnya wajib menunjukan kepatuhan kepada regulasi yang telah dikeluarkan operator kompetisi tersebut. Selain itu, pelanggaran atas regulasi itu pun akan berbuah sanksi berupa denda, baik untuk tim tuan rumah maupun tim tamu.

Andang menegaskan, regulasi awayday ini masih berlaku karena sepakbola nasional masih terus dipantau ketat oleh FIFA sebagai imbas tragedi Kanjuruhan, tahun lalu.

“Semoga semua pihak bisa memahami situasi ini. Tetap dukung PERSIB dengan positif yang sedang dalam tren positif juga," katanya.

Baca Juga: 15 Ciri Orang yang Pura-pura Jadi Teman Baik Padahal Musuh Dalam Selimut

Sumber: persib.co.id

Editor : Ikbal Juliansyah

Tags :
BERITA TERKAIT