SUKABUMIUPDATE.com - Hari ini Minggu (22/10/2023), Madura United akan menyambut tamunya Dewa United dalam lanjutan Liga 1 2023/2024, pekan ke-16. Laga ini bakal berlangsung di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, mulai pukul 15.00 WIB.
Menatap laga ini, Laskar Sappe Kerap harus kehilangan pemain andalannya yakni Fachruddin W. Aryanto yang harus menjalani hukuman akumulasi kartu kuning. Namun hal itu tak menciutkan nyali para punggawa Madura United.
Marcio Souza pelatih Madura mengatakan jika selama jeda kompetisi dirinya sudah mempersiapkan tim untuk menghadapi perlawanan dari Dewa United. Bahkan, juru taktik asal Brasil ini telah menyusun strategi terbaik.
Baca Juga: 12 Ciri Orang Mengalami Gangguan Kepribadian, Apa Kamu Salah Satunya?
“Kami sudah lakukan semua rencana kami. Kami ambil kesempatan pekan ini untuk bersiap dengan bagus. Kami telah perbaiki beberapa hal. Kami telah memotivasi tim kami untuk pertandingan besok,” kata pelatih berusia 49 tahun ini, dikutip via laman resmi ligaindonesiabaru.com.
Sementara, Koko Ari pemain Madura United memastikan jika dirinya bersama rekan setim sudah memaksimalkan jeda kompetisi dengan baik.
“Persiapan kami sangat baik selama sepekan ini,” singkatnya.
Baca Juga: 11 Ciri Gangguan Kepribadian yang Pengaruhi Hubungan Sosial, Kamu Mengalaminya?
Di kubu lawan, Sonny Stevens kiper dari Dewa United tampak antusias dengan laga melawan Madura United. Ia menyebut kedua tim akan saling adu kualitas dalam laga nanti sore.
"Pastinya kami punya motivasi menghadapi pertandingan besok melawan peringkat kedua (klasemen). Madura United tim yang memiliki kualitas, dan kami pun juga mempunyai itu," kata Stevens dalam sesi pre match press conference.
"Tentunya pertandingan besok akan menarik untuk disaksikan dengan kualitas yang kami miliki dan juga Madura United," sambungnya.
Baca Juga: 10 Gejala ADHD pada Anak yang Sangat Mudah Dikenali, Yuk Bunda Perhatikan!
Head to Head Madura United vs Dewa United
Dewa United 1-1 Madura United (02-02-2023)
Madura United 1-0 Dewa United (19-08-2022)
5 Laga Terakhir Madura United
PSM Makassar 0-2 Madura United (08-10-2023)
Madura United 1-2 Borneo (01-10-2023)
PSS Sleman 1-1 Madura United (24-09-2023)
Madura United 3-0 Persebaya Surabaya (17-09-2023)
Persita Tangerang 1-3 Madura United (01-09-2023)
Baca Juga: 9 Gejala ADHD Pada Anak yang Wajib Dikenali Oleh Orang Tua, Yuk Simak!
5 Laga Terakhir Dewa United
Dewa United 3-1 PSS Sleman (06-10-2023)
Dewa United 1-1 Persebaya Surabaya (30-09-2023)
Persita Tangerang 1-0 Dewa United (22-09-2023)
Dewa United 2-2 Bhayangkara Presisi Indonesia (15-09-2023)
Persikabo 1-1 Dewa United (03-09-2023)
Prakiraan Susunan Pemain:
Madura United (XI):
Wawan Hendrawan, Koko Ari, Fachruddin Aryanto, Cleberson, Novan Setya Sasongko, Jacob Mahler, Francisco Rivera, Jajá, Lulinha, Malik Risaldi, Júnior Brandão.
Pelatih: Maurício Souza
Baca Juga: 10 Ciri Orang Punya Mental Kuat Dilihat dari Sikapnya yang Dewasa
Dewa United (XI):
Sonny Stevens, Henhen Herdiana, Risto Mitrevski, Agung Mannan, Alta Ballah, Theo Numberi, Dimitris Kolovos, Ricky Kambuaya, Majed Osman, Egy Maulana Vikri, Alex Martins.
Pelatih: Jan Olde Riekerink
Prediksi Skor Akhir: Madura United 3-1 Dewa United
Editor : Ikbal Juliansyah