SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung akan menjamu tamunya PSM Makassar dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 pekan ke-21 pada Senin 4 Desember 2023. Laga ini bakal berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Senin 4 Desember 2023, pukul 19.00 WIB.
Pelatih Persib Bojan Hodak mengatakan, tampil di kandang harus menjadi motivasi para pemain Maung Bandung untuk meraih kemenangan. Selain itu, Persib juga harus dapat melanjutkan tren kemenangan dalam laga penting besok malam.
“Kami main di kandang dan harus fokus untuk tetap mengamankan posisi atas klasemen,” kata Bojan pada konferensi pers menjelang laga, Minggu, 3 Desember 2023, dikutip via persib.co.id.
Baca Juga: 12 Ciri Orang Stres Karena Terlalu Banyak Masalah Hidup, Kamu Salah Satunya?
Bojan mengakui, bukan hal yang mudah untuk mengamankan tiga poin dari tamunya tersebut. Terlebih, PSM Makassar semakin kuat dengan tambahan pemain barunya. Tapi, menurutnya, Pangeran Biru telah menjalani persiapan dengan baik dan itu jadi modal bagus.
“PSM mendatangkan pemain baru dan punya kekuatan. PSM adalah tim bagus dan punya Sejarah. Tapi setelah melawan Dewa United, kami menjalani persiapan yang bagus,” ucapnya.
Dari sisi pemain, bek Persib Kuipers mengatakan peluang Maung Bandung memenangkan laga ini cukup terbuka. Selain bermain di kandang, persiapan tim pun berjalan baik.
Baca Juga: 10 Ciri Anak yang Mengalami Masalah Kepribadian, Bunda Tak Boleh Abai Yah
Kuipers juga memastikan, bahwa ia dan rekan-rekannya dalam keadaan siap tampil.
“Kami harus lebih siap dan serius. Kami punya persiapan bagus dan besok harus bisa menunjukan kekuatan dan keseriusan kami. Mudah-mudahan hasil positif pertandingan kemarin berlanjut,” ujarnya pada konferensi pers menjelang laga, Minggu, 3 Desember 2023.
Kuipers menegaskan, berlaga di kandang sendiri dengan dukungan dari Bobotoh menjadi tambahan motivasi untuk seluruh anggota tim untuk memperjuangkan kemenangan.
Di kubu PSM Makassar, pelatih kepala Bernardo Tavares menyebut Persib adalah favorit untuk laga kali ini. Namun timnya merupakan juara bertahan yang siap memberikan perlawanan.
Baca Juga: 10 Ciri Anak Mengalami Gangguan Kesehatan Mental, Yuk Bunda Perhatikan!
“Kami tahu Persib adalah tim kuat, mereka adalah favoritnya. Persib juga tidak kalah dalam beberapa laga di kandang. Mereka dalam bentuk terbaik dan untuk mendapatkan hasil positif di sini kami harus menjadi tim yang sangat bagus dalam setiap momen di pertandingan nanti,” terang Bernardo.
“Ya kami harus bermain bagus dalam setiap momen pertandingan, ketika menguasai maupun tidak, termasuk dalam transisi menyerang ke bertahan juga sebaliknya. Kami harus fokus sejak awal hingga akhir,” pesan Bernardo. via ligaindonesiabaru.com.
Head to Head Persib Bandung vs PSM Makassar
Liga 1: (2023/07/22) PSM Makassar 4 - 2 Persib Bandung
Liga 1: (2023/02/14) Persib Bandung 1 - 2 PSM Makassar
Liga 1: (2022/08/29) PSM Makassar 5 - 1 Persib Bandung
Liga 1: (2022/02/22) PSM Makassar 0 - 2 Persib Bandung
Liga 1: (2021/10/02) Persib Bandung 1 - 1 PSM Makassar
Baca Juga: Bunda Catat yah! Ini 8 Cara Memperbaiki Mental Anak yang Sering Dimarahi
5 Laga Terakhir Persib Bandung
Liga 1: (2023/11/26) Dewa United FC 1 - 5 Persib Bandung
Liga 1: (2023/11/08) Persib Bandung 2 - 2 Arema FC
Liga 1: (2023/11/01) Madura United 0 - 1 Persib Bandung
Liga 1: (2023/10/28) Persib Bandung 4 - 1 PSS Sleman
Liga 1: (2023/10/21) Borneo FC 1 - 1 Persib Bandung
5 Laga Terakhir PSM Makassar
AFC Cup: (2023/11/30) PSM Makassar 1 - 1 XM Hai Phong FC
Liga 1: (2023/11/23) PSM Makassar 3 - 1 Persikabo 1973
Liga 1: (2023/11/12) Dewa United FC 1 - 1 PSM Makassar
AFC Cup: (2023/11/09) Hougang United FC 1 - 3 PSM Makassar
Liga 1: (2023/11/03) PSM Makassar 2 - 3 Persija Jakarta
Prakiraan Susunan Pemain
Persib Bandung (XI):
Kevin Ray Mendoza, Kakang Rudianto, Nick Kuipers, Alberto Rodríguez, Rezaldi Hehanusa, Rachmat Irianto, Dedi Kusnandar, Marc Klok, Edo Febriansyah, Ciro Alves, David da Silva.
Pelatih: Bojan Hodak
PSM Makassar (XI):
Reza Arya Pratama, Daffa Salman, Yuran Fernandes, Safrudin Tahar, Dzaky Asraf, Yakob Sayuri, Akbar Tanjung, Muhammad Arfan, Kenzo Nambu, Adilson Silva, Victor Mansaray.
Pelatih: Bernardo Tavares
Prediksi Skor Akhir: Persib Bandung 4-1 PSM Makassar
Editor : Ikbal Juliansyah