Sukabumi Update

Prediksi Borneo vs PSS Sleman di BRI Liga 1: H2H dan Susunan Pemain

Laga Borneo vs PSS Sleman akan berlangsung di Stadion Batakan, Minggu, 2 Februari 2025 mulai pukul 15.30 WIB. Foto: IG/@borneofc.id/@psssleman

SUKABUMIUPDATE.com - Pertandingan antara Borneo vs PSS Sleman akan berlangsung di Stadion Batakan, Minggu, 2 Februari 2025 mulai pukul 15.30 WIB.

Laga Borneo vs PSS Sleman ini sesuai dengan Jadwal pertandingan pekan ke-21 BRI Liga 1 2024/2025

Pertandingan Borneo vs PSS Sleman hari ini akan disiarkan langsung oleh Indosiar. Updaters yang ingin menonton tetapi tidak dapat datang ke stadion dapat menyimak melalui Link Live Streaming di aplikasi Vidio.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Bola Minggu 2 Februari 2025: BRI Liga 1 hingga Premier League

Melansir bola.net, meskipun Borneo FC belum sepenuhnya konsisten, mereka mulai menunjukkan peningkatan performa di bawah pelatih Joaquim Gomez. Lini depan tampil lebih baik dengan kolaborasi Berguinho dan Matheus Pato yang menjadi pusat serangan yang menjanjikan.

PSS Sleman mengalami kekalahan 2-4 dari Semen Padang pada pertandingan pekan ke-20. Kekalahan ini merupakan hasil buruk pertama bagi PSS Sleman setelah mereka mengumpulkan tujuh poin dari tiga pertandingan sebelumnya. Namun, PSS Sleman memiliki Gustavo Tocantins yang telah mencetak enam gol dalam tujuh pertandingan terakhir.

Prakiraan Susunan Pemain Borneo vs PSS Sleman

Borneo FC (4-4-2): Nadeo Argawinata; Fajar Faturrahman, Christophe Nduwarugira, Ronaldo Rodrigues, Leo Guntara; Stefano Lilipaly, Berguinho, Rivaldo Pakpahan, Dwiky Hardiansyah; Mariano Peralta, Matheus Pato.

Pelatih: Joaquin Gomez.

PSS Sleman (4-2-3-1): Alan Bernardon; Achmad Figo, Cleberson, Fachruddin Aryanto, Abduh Lestaluhu; Betinho, Jayus Hariono; Domikus Dion, Vinicius Duarte, Nicolau Cardoso; Gustavo Tocantins.

Pelatih: Mazola Junior.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Pekan ke-21, Ada Laga Persib Bandung, Arema Hingga Persija!

Head to Head Borneo vs PSS Sleman

5 pertemuan terakhir Borneo FC vs PSS Sleman

  • 12/09/24 PSS Sleman 1 - 1 Borneo
  • 14/03/24 PSS Sleman 0 - 1 Borneo
  • 17/09/23 Borneo 1 - 0 PSS Sleman
  • 18/03/23 PSS Sleman 2 - 1 Borneo
  • 12/12/22 Borneo 0 - 0 PSS Sleman

5 laga terakhir Borneo FC

  • 09/01/25 Buriram United 4 - 0 Borneo
  • 14/01/25 Borneo 1 - 3 Semen Padang
  • 19/01/25 Borneo 3 - 1 Arema FC
  • 23/01/25 Borneo 2 - 1 Kaya FC
  • 28/01/25 Bali United 3 - 2 Borneo

5 laga terakhir PSS Sleman

  • 21/12/24 Persija 3 - 1 PSS Sleman
  • 27/12/24 PSS Sleman 4 - 0 Madura United
  • 11/01/25 PSS Sleman 3 - 1 Persebaya
  • 19/01/25 Persik Kediri 0 - 0 PSS Sleman
  • 26/01/25 PSS Sleman 2 - 4 Semen Padang

Jadwal Siaran Langsung Borneo vs PSS Sleman

  • Venue: Stadion Batakan
  • Kick-off: 15.30 WIB
  • Live: Indosiar
  • Live streaming: Vidio

Sumber: Bola.net

Editor : Nida Salma

Tags :
BERITA TERKAIT