Sukabumi Update

Link Beli Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain, dan Cara Daftar Garuda ID

Link Beli Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain, dan Cara Daftar Garuda ID. (Sumber : X@TimnasIndonesia).

SUKABUMIUPDATE.com - Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia antara Timnas Indonesia vs Bahrain akan digelar pada Selasa, 25 Maret 2025, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Untuk memenuhi antusiasme tinggi para pendukung Garuda, PSSI telah menyiapkan puluhan ribu tiket bagi suporter yang ingin menyaksikan laga penting ini secara langsung.

PSSI juga mengimbau agar suporter membeli tiket secara resmi melalui platform online untuk menghindari risiko harga mahal, tiket palsu, atau permasalahan lainnya akibat pembelian melalui calo.

Barcode tiket akan tersedia di halaman pembelian pada 24 Maret 2025, mulai pukul 10.00 WIB.

Harga Tiket Resmi Timnas Indonesia vs Bahrain

Berikut daftar harga tiket sesuai dengan kategori tribun:

  1. Mandiri Premium West Zona 1 – Rp1.750.000
  2. Mandiri Premium East Zona 6 & 7 – Rp1.750.000
  3. Freeport Garuda West Zona 11 – Rp1.250.000
  4. Freeport Garuda East Zona 5 – Rp1.250.000
  5. Freeport Garuda East Zona 8 – Rp1.250.000
  6. Astra Financial Garuda South Zona 3 – Rp600.000
  7. Astra Financial Garuda South Zona 4 – Rp600.000
  8. Astra Financial Garuda North Zona 9 & 10 – Rp600.000
  9. Indomie Upper Garuda Zona 1-12 A/B – Rp300.000

Catatan Penting

Harga tiket diatas belum termasuk biaya tambahan seperti admin fee, booking fee, handling fee, dan operational fee.

Link Beli Tiket Timnas Indonesia

Penjualan tiket akan dimulai hari ini Selasa (4/3/2025) mulai pukul 10.00 WIB via livin by Mandiri dengan link bmri.id/TimnasMandiri

Penjualan tiket akan dibuka mulai Selasa, 4 Maret 2025, pukul 10.00 WIB. Saat ini, harga tiket yang tersedia merupakan harga normal, berbeda dari laga sebelumnya melawan Jepang dan Arab Saudi yang mendapatkan promo khusus peluncuran Garuda ID.

Bagi yang ingin membeli tiket, diwajibkan memiliki akun Garuda ID. Selain itu, setiap pembelian tiket akan mendapatkan jaminan perlindungan asuransi.

Cara Membuat Garuda ID

Berikut adalah langkah-langkah untuk membuat akun Garuda ID, karena penjualan tiket Timnas Indonesia hanya dapat dilakukan melalui platform tersebut.

**Panduan Membuat Akun Garuda ID:**

  1. Kunjungi situs pssi.org melalui perangkat Anda.
  2. Klik banner Garuda ID yang ada di halaman utama.
  3. Masukkan alamat email dan kata sandi, lalu lanjutkan dengan mendaftar.
  4. Periksa email Anda untuk menerima kode verifikasi.
  5. Isi data pribadi sesuai dengan informasi di KTP.
  6. Unggah foto diri yang jelas untuk keperluan identifikasi.
  7. Klik "lanjut" dan tunggu proses verifikasi.
  8. Jika pendaftaran berhasil, Anda sudah memiliki akun Garuda ID.
  9. Kini, Anda dapat memesan tiket untuk mendukung Timnas Indonesia.

Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui bmri.id/NewJerseyTIMNAS. Jangan lewatkan kesempatan untuk mendukung langsung Timnas Garuda di ajang internasional ini! 

 

Editor : Ikbal Juliansyah

Tags :
BERITA TERKAIT