Sukabumi Update

Tinggalkan Real Madrid, Zidane Bantah Ingin Latih Timnas Prancis

SUKABUMIUPDATE.com - Zinedine Zidane membantah bahwa dirinya meninggalkan Real Madrid demi mengincar kursi Pelatih Timnas Prancis. Meskipun demikian, dia tak menutup kemungkinan untuk menangani skuad Ayam Jago, julukan Perancis, suatu saat nanti.

"Hal yang terpenting adalah untuk mendukung tim nasional Prancis," ujar Zidane dalam wawancara dengan media Perancis TF1.

"Saya berhenti bukan karena saya ingin mengambil alhi Tim Perancis. Saya tidak ingin menutup keinginan untuk melatih tim Prancis. Saya berhenti (dari Real Madrid) untuk membuka lembar baru."

"Saya di belakang tim Prancis. Kami ingin mendapatkan gelar (Piala Dunia) kedua kami," lanjutnya.

Sebelumnya Zinedine Zidane membuat keputusan yang mengejutkan setelah mundur dari kursi Pelatih Real Madrid. Padahal dia baru saja membawa klub itu meraih gelar juara Liga Champions ketiganya secara beruntun.

Pria berdarah Aljazair itu pun langsung dihubungkan dengan kursi pelatih Timnas Prancis yang kini diduduki oleh Didier Deschamps. Rekan setim Zidane semasa bermain untuk Juventus tersebut dikabarkan akan dipecat jika gagal memberikan hasil bagus pada Piala Dunia 2018 ini.

Saat ditanya soal apa yang akan dilakukannya pasca meninggalkan Real Madrid, Zidane mengaku belum mengetahuinya.

"Saya merasa bahagia dan baik-baik saja. Saya tak tahu apa yang akan saya lakukan. Hal terpenting adalah bahwa keputusan itu telah saya ambil, yang lainnya kita lihat saja seperti apa," kata Zidane.

Sumber: Tempo

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI