Sukabumi Update

Witan Sulaeman Siap Kerja Keras Demi Tembus Skuat Piala Dunia U-20

SUKABUMIUPDATE.com -  Witan Sulaeman menjadi salah satu pemain yang mengikuti seleksi pemain timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang. Witan harus bersaing dengan 59 pemain lainnya agar terpilih oleh tim arahan Shin Tae-yong ini.

Witan bukanlah wajah baru di timnas Indonesia. Namanya sering masuk ke dalam skuat Garuda, bahkan kini ia ada di level timnas Indonesia U-23.

Di usia sang pemain yang masih 18 tahun, tentu Witan masih bisa masuk ke dalam timnas Indonesia U-19. Apalagi, timnas Indonesia U-23 tidak memiliki event di tahun 2020 ini.

Namun, Witan harus menunjukkan kemampuannya. Apalagi, kini skuat Garuda diawasi oleh manajer pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong.

"Saya kemarin, kan ada di Timnas Indonesia U-23, sakarang ada di Timnas Indonesia U-19 ini, kan masih tahap seleksi. Jadi harus kerja keras karena ini belum ada yang pasti. Saya memang ingin masuk ke timnas U-19 dan main di Piala Dunia," kata Witan.

Lebih lanjut, pemain milik PSIM Yogyakarta itu mengaku Shin Tae-yong adalah pelatih yang sangat disiplin kepada pemain.

Saran dari juru racik asal Korea Selatan itu menurutnya cukup membantu para pemain, terutama yang memang baru bergabung di timnas Indonesia U-19.

"Tim pelatih bilang harus enjoy, kemarin memang cuma pemanasan. Nanti baru mulai terlihat kemampuan para pemain," jelasnya.

Timnas Indonesia akan menggelar pemusatan latihan hingga Jumat (17/1/2020). Dari 60 pemain nantinya akan terpilih 30 orang yang dibawa Shin Tae-yong ke Thailand untuk pemusatan latihan tahap kedua.

Sumber: Suara.com

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI