Sukabumi Update

Timnas Garuda INAF Batal Berangkat Gegara Corona, Atlet Sukabumi Tetap Latihan

SUKABUMIUPDATE.com -  Timnas Garuda Indonesia Amputte Football (INAF) batal bertanding di kejuaraan Kualalumpur, Malaysia tahun 2020 gegara wabah Corona (Covid-19). 

BACA JUGA: Kisah Piat dan Imat, Dua Pesepakbola Sukabumi Kini Dalam Seleksi Timnas Garuda INAF

Salah satu atlet Timnas Garuda INAF asal Lengkong, Kabupaten Sukabumi, Piat Supriatna (30 tahun) mengatakan, kejuaraan tersebut rencananya akan digelar pada 9-19 April 2020.

"Karena wabah virus Corona, panitia menunda kejuaraan. Jadi Timnas Garuda INAF yang berjumlah 20 orang batal berangkat. Tapi sementara ini kami tetap menjalani latihan," kata Piat saat dihubungi sukabumiupdate.com, Minggu (15/3/2020) melalui sambungan telepon.

BACA JUGA: Kehilangan Kaki Kiri, Pemuda Tegallega Sukabumi Siap Unjuk Gigi di Tim Garuda INAF

Piat menyebut, kejuaraan di Negeri Jiran tersebut rencananya diikuti oleh tim dari Indonesia, Iran, India, Palestina, Nepal dan tuan rumah Malaysia.

"Dari kabar yang kami terima, pengumuman dari panitia, penundaan kejuaraan berlangsung selama 60 hari," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Piat adalah salah satu atlet asal Sukabumi yang terpilih menjadi penggawan di Timnas Garuda INAF. Piat tak sendiri, dari Sukabumi masih ada satu lagi atlet yang tergabung di Timnas Garuda INAF, yakni Imat Hermawan (30 tahun).

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI