Sukabumi Update

DPRD Sebut Promosi Wisata di Kabupaten Sukabumi Belum Gereget

Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Usep Wawan. | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Usep Wawan menyoroti belum maksimalnya promosi event-event wisata di Kabupaten Sukabumi. Padahal sektor pariwisata punya kontribusi besar dalam peningkatan pendapatan asli daerah (PAD).

Usep kemudian mendorong Dinas Pariwisata membentuk suatu badan yang bisa gencar mempromosikan event wisata di Kabupaten Sukabumi.

“Perlu sekali di Kabupaten Sukabumi adanya badan atau bentuk-bentuk promosi pariwisata, karena sekarang di kita banyak event, cuma event-event itu belum maksimal, belum ada geregetnya,” ujar Ketua Fraksi Partai Gerindra tersebut kepada sukabumiupdate.com, Selasa, 24 Januari 2023.

Baca Juga: Reses DPRD Sukabumi, Usep Wawan Dorong Kesejahteraan Linmas

Usep meminta event atau kegiatan wisata tahunan seperti pesta laut, festival duren hingga HUT Pemkab Sukabumi dikemas lebih baik lagi karena bisa dijadikan ajang promosi pariwisata bagi wisatawan luar daerah maupun mancanegara.

“Perlu dikemas untuk menjadikan sebuah hal yang lebih gereget bagi masyarakat, tentunya di luar Kabupaten Sukabumi, masyarakat pendatang, sehingga mereka punya rasa keinginan untuk selalu datang ke Kabupaten Sukabumi untuk melihat pariwisatanya,” ujarnya.

(Advertorial)

Editor : Oksa Bachtiar Camsyah

Tags :
BERITA TERKAIT