SUKABUMIUPDATE.com - Gita Savitri atau lebih dikenal dengan Gitasav adalah Youtuber sekaligus influencer asal Indonesia yang kini sedang tinggal di Jerman. Nama Gitasav belakangan ini menjadi perbincangan hangat warganet di media sosial, setelah pernyataannya tentang Piala Dunia 2022 yang dianggap kontroversi.
Setelah sebelumnya publik mengklaim Gitasav sebagai orang yang open minded, kini tanggapannya tentang kebijakan Qatar melarang kampanye LGBT, dianggap netizen terlalu kontroversial karena terlalu pro kelompok LGBT.
Namun bukan hanya itu saja, Gitasav juga kembali jadi sorotan setelah menyebut netizen stunting karena mengkritik gaya hijabnya. Dilansir dari Suara.com, selain itu masih ada kontroversi yang dibuat oleh Gitasav, penasaran? simak ulasan berikut ini.
1. Tidak Mau Punya Anak
Kontroversi pertama yang dilontarkan oleh Gita Savitri adalah tidak mau punya anak dan hanya ingin hidup berdua bersama suaminya yang bernama Paul. Pernyataan itu kemudian menimbulkan perdebatan di antara warganet dan melahirkan istilah baru yaitu childfree.
Baca Juga: Suka Berhijab Gaya Boyish? Yuk Intip 5 OOTD ala Gita Savitri
Keputusan Gita Savitri lalu menuai hujatan karena pernyataan tidak mau punya anak sangat tak lazim di Indonesia. Ia pun mengungkapkan jika mempunyai seorang anak adalah tanggung jawab besar sehingga Gita dan suaminya bersepakat untuk tidak mau punya anak.
2. Kontroversi Karena Aksi Popo Barbie
Gitasav pernah terseret dalam masalah yang melibatkan artis TikTok Popo Barbie. Gita Savitri sejatinya tidak mengenal seleb TikTok tersebut, namun karena dirinya ikut mengomentari Popo Barbie yang menyamar dan masuk kedalam toilet perempuan, ia pun dikritik oleh netizen.
Popo Barbie adalah seorang transpuan yang dianggap Gitasav tidak salah jika ia masuk kedalam toilet perempuan. Menurut Gita Savitri, di negara Jerman banyak toilet campur antara laki-laki, perempuan dan semuanya tidak menjadi masalah.
3. Tanggapan Kontroversial tentang isu LGBT di Piala Dunia Qatar 2022
Gelaran Piala Dunia 2022 terdapat aksi yang menyorot publik, Timnas Jerman melakukan aksi tutup mulut sebagai protes dilarangnya kampanye LGBT di negara Qatar.
Salah seorang netizen kemudian meminta Gita Savitri untuk mengomentari atas aksi tersebut. Gita lalu melayangkan komentar yang dianggap netizen sangat pro LGBT, ia seolah-olah menuduh tuan rumah Piala Dunia 2022 Qatar menyebarkan isu homophobia.
4. Hina Netizen Stunting
Kontroversi ini berawal dari salah satu netizen yang mengkritik gaya hijab dari Gita Savitri. Influencer itu sebelumnya menggugah pose dirinya dengan hijab model turban yang hanya tutupi rambutnya saja, sementara leher dan telinganya terlihat.
Lalu banyak netizen menyoroti perubahan gaya berhijab Gitasav yang dianggap terlalu berani. Karena dapat kritik yang memenuhi kolom komentarnya, Gitasav akhirnya terpancing emosi dan menyebut netizen tersebut stunting.
Stunting sendiri bisa diartikan perkembangan anak yang gagal tumbuh karena kurang mendapatkan gizi.
Itulah beberapa ungkapan kontroversial yang dilontarkan Gita Savitri yang terus menuai sorotan publik.
Sumber: Suara.com (Safitri Yulikhah)
Editor : Ikbal Juliansyah