Sukabumi Update

Dikira Punya Nama Siti Zahra Aisyah, Simak Fakta Menarik SZA Pelantun Lagu Kill Bill

Dikira Punya Nama Siti Zahra Aisyah, Simak Fakta Menarik SZA Pelantun Lagu Kill Bill (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Beberapa waktu lalu pelantun lagu Kill Bill, SZA menjadi perbincangan hangat di dunia Twitter.

Hal tersebut lantaran ada seorang pengguna akun Twitter menanyakan apakah benar nama asli SZA adalah Siti Zahra Aisyah

Postingan yang mananyakan nama asli SZA itu pun langsung dibalas dengan berbagai macam tanggapan nyeleneh oleh warga Twitter karena dianggap lucu.

Baca Juga: Sejumlah Anak SD Diduga Keracunan Roti Promosi Gratis, Kecolongan Tanggal Kedaluwarsa

Hingga saat ini postingan yang diunggah oleh akun @MUSIKFESS sudah dilihat sebanyak 992,7 ribu orang dan mendapatkan likes 7,833 ribu.

Lantas apakah benar nama asli SZA adalah Siti Zahra Aisyah? Nah penasaran dengan jawabannya? Yuk simak beberapa fakta menarik SZA penyanyi lagu Kill Bill seperti melansri dari Suara.com.

Nama Asli SZA

Dikira namanya adalah Siti Zahra Aisyah oleh warga Twitter tenyata nama asli SZA adalah Solana Imani Rowe. 

 

Lahir di Missouri

Solana Imani Rowe lahir di Saint Louis, Missouri pada 8 November 1990 kemudian pindah ke Maplewood, New Jersey.

Beragama Islam

SZA lahir dari pasangan beda agama. Sang ayah merupakan seorang muslim dan ibunya  seorang kristiani. SZA sendiri mengikuti keyakinan ayahnya, yang berati penyanyi Kill Bill tersebut beragama Islam.

Mengalami Tindakan Kurang Menyenangkan

Sayangnya, ia mengalami perundungan di sekolah pasca kejadian 9/11 peristiwa tragis serangan terorisme menara kembar WTC New York, Amerika Serikat yang. 

Saat itu, banyak orang yang memandang agama Islam negatif lantaran terkait dengan tindak terorisme.

Lepaskan Hijab Menyesuaikan Diri dengan Lingkungan 

Setelah kejadian tak mengenakan tersebut dan ayahnya diteror karena beragama Islam, SZA memilih untuk menyesuaikan diri dengan mayoritas warga di Amerika dengan melepaskan hijabnya.

Kini jadi penyanyi

SZA pun tumbuh menjadi seorang rapper dan penyanyi RnB. Ia debut tahun 2012 dengan merilis mini album bertajuk See. SZA. Run.

Pada tahun 2022 nama SZA meroket karena lagu Kill Bill dari albumnya yang bertajuk SOS.

Tetap Beragama Islam

Walaupun SZA memilih melepaskan hijabnya, dirinya tetap memeluk Agama Islam sampai saat ini.

Nah itulah beberapa fakta mengenai SZA yang dikira memiliki nama Siti Zahra Aisyah di platform Twitter.

Sumber: Suara.com

Editor : Reza Nurfadillah

Tags :
BERITA TERKAIT