SUKABUMIUPDATE.com - Mantan personil NCT, Moon Taeil bersama temannya secara resmi didakwa atas tuduhan kasus pemerkosaan dan kekerasan seksual terhadap seorang perempuan yang sedang mabuk.
Melansir dari Naver, Divisi Satu Investigasi Kejahatan Perempuan dan Anak Kejaksaan Distrik Pusat Seoul menetapkan Taeil dan dua orang lainnya sebagai tersangka atas tuduhan pemerkosaan khusus berdasarkan Undang-Undang Hukuman Kekerasan Seksual pada 28 Februari 2025.
Taeil dan dua orang yang diduga adalah temannya dituduh melakukan pelecehan seksual terhadap seorang perempuan mabuk pada Juni tahun lalu. Karena korban dalam kondisi tidak melawan, maka Taeil melakukan hal tersebut bersama dengan temannya.
Kasus pelecehan seksual yang dilakukan Taeil bermula pada Juni 2024, ketika Departemen Kepolisian Seoul Bangbae menerima laporan dari korban. Setelah melakukan penyelidikan dan pengumpulan bukti pihak kepolisian mengajukan surat penangkapan terhadap tiga tersangka.
Baca Juga: Imbas Kasus Pelecehan Seksual, Taeil eks NCT Keluar dari SM Entertainment
Akan tetapi, pengadilan menolak surat pengajuan perintah penangkapan terhadap Taeil dan dua temannya dengan alasan mereka telah mengakui kejahatan tersebut dan tidak perlu melakukan penahanan terhadap ketiganya.
Pada bulan Agustus 2024, Kepolisian Seoul Bangbae memanggil Taeil untuk dilakukan pemeriksaan dua bulan setelah menerima laporan dari korban. Saat pemeriksaan ketiganya mengaku tidak merencanakan kejahatan tersebut. Setelah itu kasus mereka dilimpahkan ke Kejaksaan pada bulan September.
Namun, saat jaksa penuntut meminta ketiga tersangka untuk diperiksa, Taeil tidak datang untuk memenuhi pemanggilan pemeriksaan dengan alasan kesehatan. Dilaporkan bahwa pihak Taeil telah menyerahkan surat keterangan dokter. Sementara, dua orang lainnya datang.
Seperti diketahui, pada Rabu, 28 Agustus 2024, SM Entertainment membuat pengumuman yang menyatakan bahwa Taeil telah dikeluarkan dari NCT karena terjerat kasus pelecehan seksual.
Adapun alasan SM Entertainment mengeluarkan pemilik nama lengkap Moon Taeil dari grup karena masalah tersebut sangat berat, sehingga memutuskan Taeil untuk menghentikan seluruh aktivitas dengan NCT.
Keputusan untuk mengeluarkan Taeil dari NCT merupakan hasil dari kedua belah pihak setelah dilakukannya diskusi. Walaupun saat ini ia mulai aktif setelah kembali pada comeback album baru NCT 127.
Kasus Taeil itupun kemudian diserahkan kepada Kejaksaan Distrik Pusat Seoul setelah ia secara kooperatif menjalani pemeriksaan di Kantor Polisi Bangbae pada Juni dan Agustus 2024 lalu.
Baca Juga: Taeil eks NCT Terancam Hukuman 7 Tahun Penjara atas Kasus Dugaan Pemerkosaan
Taeil sendiri baru saja berpartisipasi dalam comeback album terbaru NCT 127 yang dirilis pada 15 Juli 2024, setelah hiatus karena harus operasi patah tulang setelah mengalami kecelakaan motor.
Taeil mengalami kecelakaan saat akan pulang ke rumah pada Selasa, 15 Agustus 2023, dini hari. Ia langsung dilarikan ke rumah sakit karena mengalami patah tulang di pahanya dan harus menjalani operasi.
Sejak itu, Moon Taeil harus menghentikan seluruh aktivitasnya dengan NCT untuk sementara, termasuk konser. Karena harus fokus pada pemulihannya pasca operasi patah tulang akibat kecelakaan.
Sumber: Naver
Editor : Octa Haerawati