Sukabumi Update

10 Jenis Celana Jeans yang Bisa Bikin Penampilan Stylish dan Menarik

10 Jenis Celana Jeans yang Bisa Bikin Penampilan Stylish dan Menarik | Sumber: Freepik.com (pvproductions)

SUKABUMIUPDATE.com - Celana denim atau jeans adalah item fashion yang tidak termakan zaman dan selalu menghasilkan penampilan stylish jika di mix and match dengan pakaian lain.

Karena memiliki rancangan simple dan warna biru khas menjadikan celana jeans digemari semua kalangan, baik pria maupun wanita. Bahkan, saat ini item fashion tersebut mempunyai banyak jenisnya.

Jenis gaya, potongan, dan desain terbaru dari celana jeans justru semakin menarik untuk dikombinasikan dengan pakaian lain agar menghasilkan penampilan stylish nan modis.

Baca Juga: 10 Ciri-ciri Orang yang Iri dengan Kita, Terlihat dari Sikapnya

Nah, berikut 10 jenis celana jeans yang perlu diketahui untuk membuat penampilan lebih menarik sebagaimana dirangkum dari berbagai sumber.

1. Skinny Jeans

Skinny jeans adalah jenis celana jeans yang sangat ketat dan merapat ke kaki. Fashion item ini memiliki bahan elastis sehingga bisa membuat tampilan jadi modis serta ramping.

2. Straight-Leg Jeans

Celana jeans straight-leg memiliki bentuk yang lurus dari pinggang hingga pergelangan kaki. Pakaian jenis ini bisa memberikan tampilan klasik dan cocok digunakan dalam berbagai kesempatan.

3. Bootcut Jeans

Bootcut jeans memiliki potongan yang sedikit melebar ke bawah, mirip dengan bentuk sepatu boot. Ini adalah pilihan yang baik bagi yang ingin tampil lebih feminim atau mau dipadukan bersama sepatu boot.

4. Flare Jeans

Celana flare jeans memiliki potongan yang lebih besar di bagian bawah daripada bootcut jeans. Fashion item ini pernah populer pada tahun 1970-an dan kembali menjadi tren beberapa waktu belakangan.

Baca Juga: 10 Ciri Orang yang Merasa Lelah dengan Kehidupan Karena Selalu Gagal

5. Boyfriend Jeans

Celana satu ini sedang diminati banyak orang yakni Boyfriend jeans yang memiliki potongan longgar dan kasual. Biasanya fashion ini dikenakan untuk penampilan sehari-hari agar terlihat santai.

6. Mom Jeans

Mom jeans adalah celana jeans high-waisted dengan potongan yang cukup besar di pinggang dan pinggul. Pakaian satu ini sempat populer pada tahun 1980-an dan sekarang menjadi tren lagi.

7. Jeggings

Jeggings adalah celana yang mengkombinasikan antara jeans dan legging. Memiliki bahan elastis akan membuat pemakainya nyaman dan stylish seperti memakai legging pada umumnya tapi detailnya seperti jeans.

8. Cropped Jeans

Celana jeans pendek atau cropped jeans memiliki potongan yang lebih pendek dari yang lain dan paling panjang sampai pergelangan kaki. Nah, pakaian satu ini cocok dikenakan dengan kaos agar terlihat santai serta casual.

Baca Juga: 9 Cara Mendidik Anak Laki-laki Agar Memiliki Sikap Tanggung Jawab

9. High-Waisted Jeans

Celana high-waisted jeans memiliki pinggang yang lebih tinggi daripada celana jeans biasanya. Jika dikenakan akan membuat tampilan lebih ramping pada pinggang.

10. Distressed Jeans

Distressed jeans adalah adalah celana yang sengaja diberi bagian robekan atau dibuat rusak untuk memperlihatkan tampilan edgy dan casual menarik bagi pemakainya.

Itulah 10 jenis celana jeans yang bisa di mix and match dengan pakaian lain untuk membuat penampilan lebih menarik.

Baca Juga: 10 Cara Mengatasi Anak Laki-laki yang Sulit Menuruti Perkataan Orang Tua

Kalau mau memilih jenis celana jeans bisa diketahui dari karakteristik diri sendiri biar ketika dikenakan terlihat nyaman dan percaya diri.

Editor : Octa Haerawati

Tags :
BERITA TERKAIT