Sukabumi Update

Aa Zaki: Tahun Baru Hijriyah Bangkitkan Semangat FKDB

SUKABUMIUPDATE.com - Dalam memperingati tahun baru Hijriyah, 1 Muharram 1440 H, Ayep Zaki mengingatkan kepada seluruh anggota FKDB di seluruh belahan nusantara agar tahun baru Islam ini dimaknai sebagai suatu titik sejarah yang sangat monumental khususnya sejarah kebangkitan Islam yang membawa perubahan positif dalam sejarah kebudayaan dan peradaban manusia pada abad VII M, yang merindukan perdamaian.

Menurutnya inti dari peringatan ini adalah kesuksesan nabi besar Muhammad SAW beserta para sahabat setianya dalam perjuangan membebaskan manusia dari kejahiliyahan.

"Betapa kebodohan telah menjadi makanan empuk bagi para penikmat perbudakan yang bermuara kepada lautan kolonialisme yang demikian meluas," tuturnya.

Pria yang akrab disapa Aa Zaki ini pun menjelaskan, Jazirah Arab menjadi saksi sejarah dimana nabi Muhammad dan para sahabat setianya berhasil mematahkan semangat penindasan dengan semangat juang Islam, yaitu satu tatanan hidup yang saling kasih sayang dan saling memakmurkan.

Lanjut Aa Zaki, sejarah tak pernah melupakan Piagam Yastrib sebagai bukti kepiawaian nabi Muhammad dalam membangun masyarakat madani dimana kesejahteraan, keadilan, dan kemakmuran menjadi destinasi hijrah yang paling sejati.

Dikatakannya, kalimat "Atas berkat Rahmat Allah yang Maha Kuasa.." dalam preambule UUD 1945, menjadi suatu fakta yang tak terbantahkan bahwa kemerdekaan Republik Indonesia yang telah diproklamirkan merupakan anugrah Allah bahwa bangsa Indonesia mampu hijrah dari dunia penjajahan ke dunia kemerdekaan.

"Tidak sampai disitu, para pemimpin bangsa ini terus melakukan upaya hijrah dari dunia kemerdekaan menuju dunia kemakmuran sebagai isi dari kemerdekaan itu," terangnya.

BACA JUGA: Saat Puluhan Pesilat Berkumpul di Jalur Lingkar Selatan Sukabumi

Sudah 73 tahun bangsa Indonesia melakukan hijrah dengan mengisi kemerdekaan itu sendiri melalui program-program pembangunan menuju masyarakat Indonesia yang sejahtera, adil, dan makmur.

Oleh karena itu, kata Aa Zaki, FKDB dibawah asuhannya menyadari betul bahwa destinasi hijrah adalah seperti yang sudah dirumuskan dalam tujuan pembangunan nasional.

"Dari itu, sebagai warga negara yang baik, FKDB siap mendukung program pemerintah untuk menghijrahkan bangsa Indonesia kepada model tatanan masyarakat yang ber-Pancasila melalui kegiatan pemberdayaan UMKM dan penyediaan SDM yang jujur, ikhlas, serta amanah," ungkapnya.

BACA JUGA: Jalankan Amanat Yayasan, Siswa SMA Doa Bangsa Sukabumi Lakukan Aksi Bersih-bersih Masjid

Dirinya juga menghimbau kepada bangsa Indonesia umumnya, khususnya insan FKDB, dalam momentum 1 Muharram 1440 H ini, untuk terus berupaya melakukan hijrah dari keterpurukan hidup menuju kehidupan yang lebih maju dan bermartabat, sehingga bangsa ini pada abad 21 atau milenial, benar benar sukses mencapai destinasi hijrah yang dirindukan.

"Jelasnya destinasi hijrah, ditentukan jelasnya nasib bangsa ini," pungkasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI