Sukabumi Update

Pengabdian Ukat, Tambal Kerusakan Jalan Jampang Tengah Sukabumi Demi Pengendara

SUKABUMIUPDATE.com - Kondisi jalan provinsi yang terletak di kecamatan Jampang Tengah, Kabupaten Sukabumi semakin hari semakin parah. Jalan rusak karena setiap hari dilewati truk pengangkut batu kapur ini membuat hati Ukat Sukatma, tergerak memperbaiki jalan tersebut.

Kakek berusia 80 tahun asal Kampung Ciembe, Desa Padabeunghar, Kecamatan Jampang Tengah ini menambal lubang jalan dengan batu-batu kecil.

Pekerjaan itu dilakukanya dengan ikhlas, tapi terkadang banyak pengendara jalan yang memberi uang kepada Ukat.

BACA JUGA: Duh! Jalan Penghubung Jampang Tengah-Purabaya Sukabumi Rusak Berat 

"Setiap hari saya memperbaiki jalan disini dengan ikhlas karena saya tidak punya pekerjaan, kalau pun ada yang memberi imbalan saya terima sebagai rezeki saya dan keluarga saya. Saya memperbaiki jalan ini karena kasian pada pengendara yang lewat karena jalan ini tak kunjung diperbaiki pemerintah," ungkap Ukat kepada sukabumiupdate.com, Rabu (6/3/2019).

Ukat memiliki istri dan anak. Namun, istrinya Sukiah (75 tahun) kini sakit-sakitan dan tinggal bersama anaknya. Setiap lima hari sekali ia menyempatkan untuk mengunjungi istrinya dan memberikan uang pemberian pengendara.

Pekerjaan Ukat menutup lubang dengan batu kecil ini cukup beresiko karena tak sedikit kendaraan yang melintas. Dia berharap, pemerintah memberikan perhatiannya dengan memperbaiki jalan tersebut.

"Saya berharap pemerintah segera memperbaiki jalan rusak di Jampang Tengah ini karena kasihan banyak sekali masyarakat yang membutuhkannya," pungkasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI