Sukabumi Update

Guru di Caringin Wetan Sukabumi Jawab Keluhan Kuota Belajar Daring dengan Free Wifi

SUKABUMIUPDATE.com - Pandemi Covid-19 mengharuskan pelajar mengikuti Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) secara online atau dalam jaringan (daring). Namun dalam pelaksanaanya, banyak orang tua atau wali murid yang merasa terbebani karena harus membeli pulsa kuota internet. 

Keadaan itu membuat Eko Sumawinata (26 tahun) tergerak. Dia memberi layanan jaringan internet gratis atau free wifi kepada siswa yang ingin belajar secara online. Dia mempersilahkan anak-anak datang ke rumahnya di Kampung Cikembang RT 01/02 Desa Caringin Wetan, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi untuk menggunakan wifi gratis itu. 

BACA JUGA: Kisah Belajar Daring Bocah Pulosari Sukabumi, Sinyal Internet Buruk Nongkrong di Kantor Desa

Eko yang merupakan seorang guru animasi dan videografi di SMK Al-Masthuriyah ini tahu betul kesulitan yang dialami orang tua siswa dan pelajar ketika harus belajar secara daring.

"Alasannya ya seringnya mendengan curhatan tetangga akan susahnya membeli kuota untuk bahan belajar anaknya. Dari situ tergerak, kenapa tidak menyediakan internet gratis saja di rumah. Lagi pula internet sudah kecepatan yang lumayan, juga tidak dibatas kuota. Kenapa tidak untuk berbagi sesama minimal untuk tetangga yang membutuhkan akses internet," kata Eko kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (25/7/2020).

BACA JUGA: Kabupaten Sukabumi Masih Zona Biru Covid-19, Iyos: Belajar Tetap via Daring

Tak hanya untuk pelajar, free wifi di rumah Eko ini juga untuk para guru. 

Pria yang juga seorang fotografer ini mengungkapkan, membuka layanan internet gratis di rumahnya itu sejak tanggal 13 Juli 2020. Eko menyebut, selain guru dan siswa, layanan internet gratis di rumahnya itu juga digunakan para tetangga yang membutuhkan.

BACA JUGA: KBM Tatap Muka di Kota Sukabumi, Fahmi: Pelajar Dari Luar Zona Hijau Masih Daring

"Bebas untuk siapapun, yang mau pakai bebas tinggal pakai saja," jelas Eko.

Free wifi tersebut tidak ada batas jamnya, karena menurut Eko bisa saja ada anak yang tidak memiliki smartphone kemudian meminjam kepada temannya ketika smartphone tersebut sudah tidak dipakai. 

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI