Sukabumi Update

Juara 3 MHQ 1 Juz di Kota Sukabumi, Ini Cara Alfarizi Lancar Baca Al Quran

SUKABUMIUPDATE.com - Alfarizi Mubarak membuat bangga karena menjadi juara ketiga dalam lomba Musabaqah Hifdzil Quran atau MHQ 1 Juz tingkat SD/MI. Lomba tersebut dilaksanakan Ponpes Daarul Abror, Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi, untuk usia dibawah 10 tahun.

Alfarizi Mubarak merupakan anak dari pasangan suami istri Syaiful Mubarak dan Nurohimah yang kini tinggal di Kampung Sudajaya RT 005/002, Kelurahan Jayaraksa, Kecamatan Baros, Kota Sukabumi.

Baca Juga :

Dalam kegiatan lomba MHQ 1 Juz tingkat SD/MI yang diselenggarakan 6 November 2021 itu, juara pertamanya adalah Afnanisa Athyatul Husna dari MI YLPI. Kemudian Juara kedua Taruna Haura Janati dari MI YLPI dan Juara ketiga Alfarizi Mubarak Dari SDQU (Sekolah Dasar Quran) Smart Sejahtera.

photoAlfarizi Mubarak, dalam lomba Musabaqah Hifdzil Quran atau MHQ 1 Juz tingkat SD/MI. (Istimewa)

Meskipun baru pertama kali mengikuti lomba MHQ, namun pelajar kelas 1 ini berhasil mengalahkan rasa takut dan rasa gugupnya sehingga bisa meraih Juara 3 dalam perlombaan tersebut. "Seneng meskipun Juara 3, alhamdulillah seneng," ungkap Alfarizi.

Sementara itu, guru pendamping SDQU Smart Sejahtera Suherlan Irawan menyatakan, Alfarizi sudah bisa membaca Al Quran sejak usia 6 tahun. 

Menurut dia, tidak ada pelajaran khusus yang membuat Alfarizi dapat membaca Alquran. “Alfarizi hanya belajar mengaji di rumah dan di sekolah saja,” jelasnya.

Belajar tafsir Al Quran lebih mudah, Klik Tautan Ini!

Koleksi Video Lainnya:

Gerhana Bulan Terpanjang Abad Ini Terjadi pada 19 November

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI