SUKABUMIUPDATE.com - Dini hari nanti sinetron Para Pencari Tuhan jilid 16 memasuki episode ke-21, dimana ceritanya akan mengarah kepada Geng DPR yang bersatu kembali.
Pemimpin Geng DPR sudah berdamai dengan tiga sahabatnya yaitu Cupi, Gembel dan Dobleh.
Mereka berempat sepakat untuk bersatu kembali dengan menyiapkan nama band serta lagu yang baru.
Setelah kembali bersatu, King lalu meminta untuk dirinya yang menjadi vokalis. Lantas hal itu membuat Cupi kaget karena sebelumnya ialah yang didapuk sebagai vokalis band.
Baca Juga: Persebaya Surabaya vs Arema FC: Rekor Pertemuan, Susunan Pemain dan Prediksi Skor
King ingin menyanyikan lagu baru buatannya untuk dipersembahkan kepada wanita pujaannya, Isyana.
Mereka bertiga pun terheran-heran dengan keputusan King. Namun yang pasti Cupi, Gembel dan Dobleh belum mengetahui secara pasti single lagu tersebut ternyata ditujukan buat Isyana.
Bersamaan dengan bergabungnya kembali Geng DPR, manajer mereka Tom dan Jerry pun tidak mengetahui maksud dari penciptaan lagu itu.
Baca Juga: Dosa Dilipatgandakan Jika Maksiat di Malam Lailatul Qadar? Begini Kata Buya Yahya
King ingin menyanyikan karya lagu terbarunya hanya untuk Isyana sang pujaan yang dicintainya.
Disisi lain dalam cuplikan episode ke-21, Tom dan Jerry dikeroyok dan dihajar preman yang tidak dikenal.
Mengetahui hal tersebut, Geng DPR Cupi, Gembel dan Dobleh tengah bersiap-siap untuk melawan balik preman tak dikenal yang menghajar Tom dan Jerry.
Baca Juga: Sinopsis Para Pencari Tuhan Jilid 16 Episode 20: Gembel Ambil Posisi King?
Terlebih Gembel juga tahu, jika Bang Jack dan Bang Galak bakal menemui preman tak dikenal itu.
Karena tak ingin nasibnya seperti Tom dan Jerry, Gembel, Cupi dan Dobleh pun berkumpul membawa sejumlah balok untuk menghadapi preman tersebut.
Baca Juga: 7 Amalan di 10 Terakhir Bulan Ramadan yang Dianjurkan Bagi Umat Muslim
Nah, penasaran dengan kelanjutan sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 16 episode 21? Saksikan ketegangannya yang akan tayang pada 12 April 2023, di SCTV
mulai pukul 04.00 WIB.
Sumber: Youtube dan Instagram/@parapencarituhanppt.sctv
Editor : Ikbal Juliansyah