Sukabumi Update

Akan Berperan di Squid Game 2, Ini 6 Drakor yang Pernah Dibintangi Kang Ha Neul

Akan Berperan di Squid Game 2, Ini 6 Drakor yang Pernah Dibintangi Kang Ha Neul (Sumber : Instagram @th_company_official)

SUKABUMIUPDATE.com - Beberapa waktu lalu Netflix telah resmi mengumumkan jika Squid Game 2 yang bertajuk Squid Game: The Challenge akan tayang pada bulan November 2023 mendatang.

Selain itu, Netflix juga memberikan daftar pemeran baru di Squid Game 2 diantaranya ada artis populer Korea Selatan yaitu Kang Ha Neul.

Seperti diketahui  Kang Ha Neul mengawali karirnya melalui teater musikal pada tahun 2010 sebelum akhirnya dikenal sebagai aktor.

Baca Juga: Waduh! Syahnaz Ketahuan Selingkuh dengan Rendy Kjaernett Lewat Aplikasi Gojek!

Selama kariernya di industri hiburan, Kang Ha Neul dikenal sebagai aktor dengan akting yang memukau dan menjiwai perannya dengan baik. 

Untuk melihat kebolehan aktingnya, inilah empat drama Korea yang dibintangi pernah dibintangi Kang Ha Neul, seperti menghimpun dari berbagai sumber.

1. Curtain Call (2022)

Curtain Call | Corea del Sur | Drama | Watch with English Subtitles & More  ✔️

Drama Korea Curtain Call menceritakan tentang seorang aktor dari sebuah perusahaan teater yang tidak populer. Ia melakukan berbagai pekerjaan paruh waktu untuk menghidupi dirinya. 

Tak disangka, ia mendapatkan tawaran untuk menyamar sebagai cucu dari orang Korea Utara dengan imbalan 500 juta won selama tiga bulan.

Kang Ha Neul berperan sebagai Yoo Jae Heon, seorang aktor teater di sebuah perusahaan teater lokal. 

Meskipun berasal dari keluarga yang kurang beruntung, ia adalah orang yang ceria, optimis, dan penuh rasa percaya diri.

2. Insider (2022)

Review dan Sinopsis Film Drama Insider 2022

Insider menceritakan tentang seorang trainee yudisial yang hidupnya berubah drastis saat sedang melakukan penyelidikan rahasia. Ia pun berusaha untuk mengembalikan kehidupannya menjadi normal seperti semula.

Kang Ha Neul berperan sebagai Kim Yo Han, seorang trainee yudisial yang hidup hanya dengan neneknya. 

Ia dijebloskan ke penjara karena sebuah investigasi rahasia berdasarkan saran para jaksa senior.

3. When the Camellia Blooms (2019)

Falling in love with "When the Camellia Blooms" - Annyeong Oppa

Drakor When the Camellia Blooms menceritakan tentang seorang ibu tunggal bernama Oh Dong Baek (Gong Hyo Jin) yang tinggal di sebuah kota kecil. 

Ia mengurus sebuah bar miliknya sambil mengasuh putranya. Ia sering menjadi bahan gosip orang-orang di kira tersebut. Suatu hari, ia bertemu dengan seorang petugas polisi setempat yang jatuh cinta padanya.

Kang Ha Neul berperan sebagai Hwang Yong Sik, seorang petugas polisi dengan insting yang kuat dalam menemukan penjahat. 

Ia pindah ke kampung halamannya setelah pangkatnya diturunkan dan bertemu dengan Oh Dong Baek. Ia pun bertekad akan melindungi Oh Dong Baek dan putranya.

4. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016)

Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia  bebas

Drama Korea Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo menceritakan tentang seorang wanita bernama Go Ha Jin/Hae Soo (Lee Ji Eun) dari abad ke-21 yang kembali ke masa Dinasti Goryeo saat gerhana matahari total.

Ia awalnya jatuh cinta dengan pangeran ke-8 Wang Wook (Kang Ha Neul) yang lembut dan ramah, tetapi kemudian menjalin hubungan dengan Wang So (Lee Jun Ki), pangeran yang ditakuti banyak orang.

Kang Ha Neul berperan sebagai Pangeran Wang Wook yang baik hati dan sangat peduli pada orang-orang di sekitarnya. Pesona baiknya membuat Hae Soo jatuh hati.

Itulah empat drama Korea yang pernah dibintangi Kang Ha Neul. Ada yang sudah kamu tonton?

Sumber: Yoursay.id (Portal Suara.com)

Editor : Reza

Tags :
BERITA TERKAIT